FIFA Tidak Punya Waktu Temui Tim Transisi

Sabtu, 23 Mei 2015 - 15:42 WIB
FIFA Tidak Punya Waktu Temui Tim Transisi
FIFA Tidak Punya Waktu Temui Tim Transisi
A A A
JAKARTA - Keinginan tim transisi menemui FIFA berujung kegagalan. Induk organisasi sepak bola dunia itu menolak keberadaan tim transisi saat kongres FIFA, 25-30 Mei 2015 mendatang.

Surat penolakan sudah dikirimkan langsung kepada Kemenpora RI, Jumat (22/5/2015). Ini merupakan surat balasan karena sebelumnya Kemenpora melalui tim transisi meminta izin agar bisa menemui FIFA guna membahas kondisi sepak bola Indonesia.

Namun sayangnya, rencana itu mendapat sambutan negatif. FIFA dengan tegas meminta Kemenpora agar tidak ikut campur dalam kepengurusan sepak bola di Indonesia. Menurut mereka, jika Kemenpora masih ikut campur berarti PSSI sebagai induk organisasi sepak bola Indonesia dianggap telah melanggar pasal 13 dan 17 dalam statuta FIFA.

Surat yang ditandatangani Sekretaris Jenderal FIFA, Jerome Valcke itu juga membahas soal deadline penyelesaian konflik. Jika sampai 29 Mei Kemenpora masih campur tangan, maka FIFA bakal memberikan hukuman pada dunia sepak bola Indonesia.

Sebelumnya tim transisi yang sengaja dibentuk Kemenpora untuk menggantikan peran dan tugas PSSI ini akan mengirim lima wakilnya ke markas FIFA di Swiss. Lima orang yang diusulkan tim transisi pada Menpora antara lain Bibit Samad Rianto, Cheppy T Wartono, Zuhairi Misrawi, Ricky Yakobi, dan Francis Wanandi.

Berikut isi surat resmi FIFA untuk Kemenpora RI:

FIFA Tidak Punya Waktu Temui Tim Transisi
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4713 seconds (0.1#10.140)