Madrid Diperalat Jadikan De Gea Kiper Termahal

Rabu, 01 Juli 2015 - 16:19 WIB
Madrid Diperalat Jadikan De Gea Kiper Termahal
Madrid Diperalat Jadikan De Gea Kiper Termahal
A A A
MADRID - Real Madrid sepertinya hanya akan dijadikan alat oleh Manchester United untuk membuat David de Gea jadi kiper termahal di dunia, bila El Real tetap ngebet mendaratkan penjaga gawang timnas Spanyol itu ke Santiago Bernabeu -markas Madrid-. Dalam beberapa pekan terakhir rumor ketertarikan Madrid kepada De Gea telah mencuat, namun kabar terbaru United masih enggan melepas pemain utama mereka dengan cara memasang banderol harga selangit.

Pada awal tahun United telah mematok harga 50 juta pounds atau sekira Rp950 miliar bagi klub manapun yang ingin mendatangkan David De Gea. Menurut beberapa media di Inggris, harga tinggi tersebut dipasang untuk mencegah klub raksasa Spanyol, Real Madrid, membeli De Gea. Harga pemain asal Spanyol itu telah melonjak kurang lebih dua kali lipat saat United membawanya dari Atletico Madrid pada 2011 silam.

(Baca Berita Lengkap Bursa Transfer di Sini)

Bila Madrid mampu membayar klausul pembelian De Gea, maka bisa dipastikan pemain muda asal Spanyol itu akan mengalahkan rekor kiper termahal yang masih dipegang penjaga gawang veteran Italia, Gianluigi Buffon ketika didatangkan Juventus dari Parma dengan mahar 46 juta euro pada 2001 lalu. Sementara kiper termahal kedua jadi milik Manuel Neuer saat Bayern Muenchen rela mengeluarkan dana sebesar 26,8 juta euro kepada Schalke04.

Kepindahan De Gea ke Madrid tidak hanya menjadikan sang pemain jadi kiper termahal dunia, tapi juga memecahkan rekor penjaga gawang termahal sepanjang sejarah Liga Spanyol mengalahkan Jan Oblak saat direkrut Atletico Madrid dari Benfica senilai 17,8 juta euro. Tak berhenti sampai disitu secara total biaya, De Gea juga melampaui Buffon. Sementara penjaga gawang veteran asal Italia itu hanya sekali pindah sepanjang karinya.

De Gea telah melakukannya dua kali. Pertama saat Manchester United meminangnya dari Atletico Madrid dan kemudian ditambahkan bila Madrid sukses memboyongnya pada bursa transfer musim panas ini. Namun Madrid harus bekerja ekstra keras membujuk United yang masih enggan melepas pemain kunci yang membawa skuat besutan Louis van Gaal kembali mencicipi kompetisi Liga Champions.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4941 seconds (0.1#10.140)