Taklukan Milan, Madrid Raih Trofi ICC Kedua

Kamis, 30 Juli 2015 - 21:45 WIB
Taklukan Milan, Madrid Raih Trofi ICC Kedua
Taklukan Milan, Madrid Raih Trofi ICC Kedua
A A A
SHANGHAI - Real Madrid melanjutkan tren positif pra musim mereka dengan menekuk AC Milan lewat babak adu penalti di turnamen pra musim International Champions Cup (ICC), Kamis (30/7) malam WIB. Kemenangan atas Milan merupakan kemenangan ketiga dari empat partai pra musim mereka sejauh ini.

Madrid dan Milan sama-sama bermain terbuka di 15 menit awal babak pertama. El Real terlihat lebih mengandalkan kecepatan Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale sementara Milan memfokuskan serangan dari sisi sayap kiri.

Hingga pertengahan babak pertama, kedua tim masih sama kuat dengan skor 0-0. Belum ada peluang matang yang dihasilkan Madrid dan Milan.

Pada menit 39, Milan memeroleh peluang ketika Niang berhasil melewati Pepe. Namun kesigapan Keylor Navas dan Pepe membuat bomber berusia 20 tahun itu gagal memanfaatkan peluang.

Perubahan dilakukan oleh kedua tim di babak kedua. Di antaranya, Madrid memasukan Sergio Ramos, Isco, kiper Kiko Casilla dan Toni Kroos sementara Milan memasukan Keisuke Honda dan Carlos Bacca.

Toni Kroos hampir membuat Madrid unggul andai sepakan pemain asal Jerman ini tidak menyamping ke sisi kiri gawang Milan. Alhasil di menit 51, skor kedua tim masih sama kuat 0-0.

Peluang kedua bagi Madrid lahir ketika umpan Isco disambut matang sundulan Ronaldo tetapi masih bisa ditepis Diego Lopez. Di sisi lain, Milan yang memasukan Bacca juga punya peluang yang masib bis digagalkan kiper Kiko Casilla.

Madrid akhirnya memenangkan pertandingan setelah dalam babak adu penalti, 10-9 dari Milan. Dengan kemenangan ini, Madrid meraih trofi International Champions Cup kedua mereka di turnamen yang sama di Australia, mereka juga menjadi juara.

Susunan Pemain:

Real Madrid
Keylor Navas, Danilo, Alvaro Arbeloa, Pepe, Raphael Varane, Lucas Vazquez, Casemiro, Luka Modric, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Karim Benzema.

AC Milan
Diego Lopez, Mattia de Sciglio, Alex, Luca Antonelli, Rodrigo Ely, Nigel de Jong, Andrea Poli, Andrea Bertolacci, Suso, Alessio Cerci, M'Baye Niang.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5258 seconds (0.1#10.140)