Jelang Final Piala Presiden, Ridwan Kamil Telepon Ahok

Selasa, 13 Oktober 2015 - 17:13 WIB
Jelang Final Piala Presiden, Ridwan Kamil Telepon Ahok
Jelang Final Piala Presiden, Ridwan Kamil Telepon Ahok
A A A
BANDUNG - Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil (RK), mengaku akan melakukan koordinasi dengan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama‎ (Ahok). Komunikasi tersebut dilakukan terkait dengan final Piala Presiden 2015 yang mempertemukan Persib Bandung kontra Sriwijaya FC.

Partai final yang akan berlangsung 18 Oktober mendatang direncanakan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Partai puncak tersebut dikhawatirkan menimbulkan gesekan antara pendukung Persib (bobotoh) dan The Jakmania pendukung Persija Jakarta.

Para pendukung Persib Bandung, Bobotoh, telah siap membirukan stadion yang selama ini menjadi homebase tim Ibu Kota, Persija Jakarta, yang sejak tahun 90an menjadi musuh bubuyutan. "Nanti saya akan telepon Pak Ahok," jelas RK, Selasa (13/10/2015).

Menurutnya‎ kerawanan bukan dikhawatirkan saat pertandingan berlangsung, melainkan saat perjalanan pergi ke Jakarta dan pulang kembali ke Bandung. Pasalnya hal tersebut beberapa kali dimanfaatkan oleh berbagai oknum untuk berulah.

RK mengatakan, atas dasar itulah pihaknya akan menelepon Ahok‎ untuk sama-sama melakukan imbauan terhadap warga dan suporter agar pertandingan berjalan secara kondusif. "Saya hanya titip untuk faktor keamanan jangan disepelekan. Saya di Bandung memastikan tidak ada dan jangan sampai bobotoh melakukan provokasi," tukas pria yang juga akrab disapa Kang Emil.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3505 seconds (0.1#10.140)