Ridwan Kamil Perjuangkan Stadion GBLA untuk PON ke-19

Kamis, 28 Januari 2016 - 12:58 WIB
Ridwan Kamil Perjuangkan Stadion GBLA untuk PON ke-19
Ridwan Kamil Perjuangkan Stadion GBLA untuk PON ke-19
A A A
JAKARTA - Walikota Bandung Ridwal Kamil menyambangi Bareskrim Polri untuk memperjuangkan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai tempat pembukaan dan penutupan pergelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-19. "Jadi, kita lagi memperjuangkan pembukaan dan penutupan pon apa masih bisa menggunakan GBLA", ujar Ridwan Kamil saat menyambangi Bareskrim Polri, Jakarta, Kamis (28/1/2016).

Menurut Ridwan, kedatangan hari ini mau mensinkronkan aspek-aspek yang masih memungkinkan pembukaan dan penutupan pon tetap di gelar di GBLA. Saat ini sudah ada tim ahli yang akan membahas dan sudah ada surat dari menteri.

"Kalau dari bareskrim mengizinkan berarti saya bisa renov-renov lagi, ngedekor dan macem-macem untuk pembukaan pon tetep disana. Tapi kalau kata bareskrim tidak memungkinkan berarti akan pindah ke Jalak Harupat," ujar pria berkacamata tersebut.

Kendati begitu, rakyat Jawa Barat tetap berharap pembukaan dan penutupan PON ke-19 ini dapat tetap dilaksanakan di GBLA. Pasalnya ada wacana menyebut jika Stadion Gelora Bandung Lautan Api belum layak sebagai tempat pembukaan dan penutupan PON XIX/2016. Karena anggaran untuk penyelenggaraan sudah mengarah ke Stadion Si Jalak Harupat.

Hal ini sebagaimana disampaikan Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Kadisorda) Jawa Barat, Yudha Munajat Saputra. "Idealnya sih pembukaan PON di GBLA, kita juga berharap disitu. Tapi bicara soal anggaran, kemarin kita sempat ragu, Pak Gubernur (Ahmad Heryawan) juga tidak mau ambil resiko. Akhirnya anggaran untuk pembukaan dan penutupan mengarah ke Jalak," jelasnya. (Baca juga: Persib Terusir dari Stadion Si Jalak Harupat, Ada Apa?)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4433 seconds (0.1#10.140)