Gara-Gara Kemplang Pajak, Messi Batal Lawan Chile

Rabu, 06 April 2016 - 17:07 WIB
Gara-Gara Kemplang Pajak, Messi Batal Lawan Chile
Gara-Gara Kemplang Pajak, Messi Batal Lawan Chile
A A A
BUENO AIRES - Skandal penggelapan pajak yang melibatkan Lionel Messi membuat Argentina merugi. Tim Tango harus rela tidak bisa memainkan La Pulga pada laga pembuka Copa America 2016.

Messi kabarnya memutuskan membela Argentina di Copa America 2016 di Amerika Serikat (AS). Masih belum diketahui apakah ini berarti dia menolak mengikuti Olimpiade 2016, di Rio de Janerio, Brasil.

Sialnya, Messi tidak bisa menemani Argentina melawan Chile pada laga pertama penyisihan Grup D. Bintang Barcelona itu terpaksa absen di Levi's Stadium, pada 6 Juni 2016 karena ada jadwal persidangan.

Messi harus menghadiri pengadilan Negeri Spanyol terkait tuduhan pengemplangan pajak. Peraih Ballon d’Or 2015 itu diduga menyembunyikan asset senilai 10 juta euro agar terhindar dari pajak. Konon itu terjadi sejak 2013 selama tiga tahun, hingga jumlah tunggakannya mencapai 4,1 juta euro.

Harusnya jadwal persidangan Messi berlangsung sebelum Copa America 2016 bergulir. Tapi, karena suatu alasan diundur hingga 7 Juni 2016. Karena itu, tidak mungkin bagi Messi ikut melawan Chile pada laga pembuka, lalu setelah itu kembali ke Spanyol.

Kabar baiknya, Messi kemungkinan sudah dapat tampil pada laga kedua, antara Argentina melawan Panama, di Soldier Field, Chicago, 10 Juni 2016. Diharapkan, saat ini Messi sudah bisa berkonsetrasi penuh ke lapangan.

Meski terus dituduh menggelapkan pajak di Spanyol, dan kini tersandung skandal Panama Papers, Messi bersikukuh tidak bersalah. Dia menyatakan tidak pernah menyembunyikan hartanya. “Semua uang itu berasal dari perusahaan ayah saya,” tegas Messi, dilansir marca.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.6379 seconds (0.1#10.140)