Bhayangkara Surabaya United Hindari Kesalahan Serupa

Jum'at, 01 Juli 2016 - 19:18 WIB
Bhayangkara Surabaya United Hindari Kesalahan Serupa
Bhayangkara Surabaya United Hindari Kesalahan Serupa
A A A
SURABAYA - Setelah kalah menyakitkan dari Madura United, Bhayangkara Surabaya United (BSU) bertekad tak mengulangi kesalahan serupa. Menantang Bali United pada Minggu (3/7/2016), The Great Alligator tidak ingin teledor sepanjang laga.

Ada beberapa aspek yang menjadi perhatian Pelatih BSU Ibnu Grahan sebelum bertanding. Selain kewaspadaan sepanjang pertandingan, dia juga berupaya mengangkat moril pemain dan memperbaiki urusan teknik.

Ibnu mengatakan timnya sudah sepakat melupakan kekalahan mengecewakan saat dikalahkan Madura United di menit akhir. Kesalahan di menit krusial membuat BSU kini lebih mawas diri dan tidak meremehkan menit-menit kritis.

"Saya berharap tidak ada kesalahan seperti itu lagi dan pemain tetap fokus ketika peluit akhir belum dibunyikan. Kami sudah berupaya melupakan kesalahan itu dan menjadikannya sebagai pelajaran bagus bagi tim," ungkap Ibnu Grahan, Jumat (1/7/2016).

Khusus menghadapi Bali United, dia menyatakan timnya sudah siap mengejar poin pengganti yang direnggut Madura United. Secara teknis Ibnu tidak meragukan kualitas timnya yang telah mempersiapkan diri dalam sepekan terakhir.

"Tim sudah saya persiapkan secara maksimal dan targetnya adalah mendapatkan tiga poin. Kami tidak mau setengah-setengah menghadapi Bali United. Mereka tim bagus, jadi kami akan berupaya lebih bagus dari mereka," sebut Ibnu.

BSU bakal mengandalkan kecepatan untuk membongkar pertahanan Bali United. Ibnu mengindikasikan timnya akan bermain normal alias tidak akan terlampau bertahan, karena terlampau defensif dianggap akan menyulitkan diri sendiri.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5589 seconds (0.1#10.140)