Manchester United Jadi Tempat Singgah Jebolan PSG

Selasa, 26 Juli 2016 - 16:00 WIB
Manchester United Jadi Tempat Singgah Jebolan PSG
Manchester United Jadi Tempat Singgah Jebolan PSG
A A A
MANCHESTER - Manchester United (MU) kini jadi tempat pelarian bagi pemain Paris Saint-Germain (PSG). Setelah Zlatan Ibrahimovic, salah satu gelandang Les Parisiens berpotensi ikut hijrah ke Old Trafford.

Ibrahimovic kemungkinan besar dapat bereuni dengan Blaise Matuidi. Pasalnya, pemain berusia 29 tahun itu dipastikan tidak akan mendapat tempat di Parc des Princes. Matuidi tersingkir setelah pelatih anyar PSG, Unai Emery, menyatakan tidak membutuhkannya.

Emery segera menjalankan kebijakannya setelah resmi menggatikan Laurent Blanc. Arsitek asal Spanyol itu ingin melakukan penyegaran dengan melepas sejumlah pemain pada bursa musim panas.

Sebelumnya tiga orang telah pergi lebih dulu, yakni Ibrahimovic, Lucas Digne dan Gregory van der Wiel. Dan, Matuidi diyakini bakal mengikuti jejak mereka. Bekas pemain Saint-Etienne itu tidak akan masuk skuat utama PSG dan dipersilakan mencari klub baru.

Kabar ini mendapat respon sejumlah klub Eropa. Uniknya yang paling dikaitkan dengan Matuidi adalah MU. Setan Merah dianggap pelabuhan paling tepat bagi Matuidi. Bakatnya dipercaya bisa berkembang di bawah asuhan Jose Mourinho dan bisa diplot jadi playmaker.

MU juga tidak akan rugi jika merekrut Matuidi. Kapasitasnya sudah teruji dengan membantu PSG menjuarai Liga Prancis empat kali beruntun. Sedangkan rapornya musim lalu, berupa torehan empat gol dan enam assist dari 31 laga di kompetisi domestik.

Matuidi konon menyukai ide ini. Sosok kelahiran Touluse tersebut mengaku tidak akan menolak bergabung jika MU mengajukan tawaran. Gayung bersambut. MU kabar bersedia memenuhi harapan Matuidi.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6916 seconds (0.1#10.140)