Habis Nodong 5 Juta Pounds, Raiola Bilang Yes ke MU dan Juve

Minggu, 31 Juli 2016 - 00:04 WIB
Habis Nodong 5 Juta Pounds, Raiola Bilang Yes ke MU dan Juve
Habis Nodong 5 Juta Pounds, Raiola Bilang Yes ke MU dan Juve
A A A
LONDON - Usai pada Jumat (29/7) Mino Raiola berkicau di media sosial soal belum terjadinya kesepatakan antara pihaknya sebagai agen Paul Pogba dengan Juventus sebagai klub pemilik si pemain dan Manchester United (MU) sebagai klub pembeli.

Sehari berselang, Raiola telah memastikan bahwa proses transfer berliku ini akan selesai pada pekan depan. Ya, seperti dilaporkan oleh The Sun. Gelandang berusia 23 tahun tersebut sudah diambang kepindahan dari Turin ke Manchester.

Tanda jadinya ialah dana yang ditaksir sekitar 110-112 juta Poundsterling dengan lima tahun kontrak dan gaji mingguan di angka 290 ribu Poundsterling (setara Rp 5 miliar).

Pemain yang empat tahun lalu dilepas oleh manajer MU waktu itu, Sir Alex Ferguson. Telah melakoni tes medis di Los Angeles, Amerika Serikat, pada Jumat (29/7).

Meski manajer MU saat ini, Jose Mourinho, ingin saga transfer Pogba tidak berlarut-larut. Yang mana dia ingin memakai tenaga si pemain dalam debut di Community Shield melawan Leicester City, 7 Agustus nanti.

Namun sepertinya proses kepindahan pemain tengah bertinggi badan 191 cm baru akan diselesaikan, kemungkinan besar beberapa hari jelang pertandingan yang jadi penanda dimulainya Liga Primer Inggris 2016-17 tersebut.

Hal itu dipastikan oleh agen Pogba, Mino Raiola, yang mana pada musim panas 2016 ini juga telah membawa salah satu kliennya lebih dulu ke Old Trafford, yaitu Zlatan Ibrahimovic. “Pekan depan (kesepakatan) sudah dapat dilengkapi,” sembur Raiola.

Komplitnya kesepakatan ini, disinyalir usai sang super agen setuju akan menerima komisi sekitar 25 juta Poundsterling dari kepindahan Pogba ke MU. Karena sebelumnya, komisi yang ditawarkan kepada Raiola cuma sebesar 20 juta Poundsterling.

Artinya, dia meminta tambahan 5 juta Poundsterling lagi sebelum menyetujui mega transfer yang diprediksi bakal jadi rekor baru ini.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4628 seconds (0.1#10.140)