Dijejali Jadwal Padat, Protes PSM Dikabulkan

Kamis, 06 Oktober 2016 - 02:34 WIB
Dijejali Jadwal Padat, Protes PSM Dikabulkan
Dijejali Jadwal Padat, Protes PSM Dikabulkan
A A A
MAKASSAR - Operator Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016, PT GTS, mengabulkan permohonan perubahan jadwal pertandingan PSM Makassar di bulan Oktober. Laga kontra Arema Cronus yang sedianya digelar 13 Oktober mundur menjadi 14 Oktober di Stadion Kanjuruhan.

Juku Eja menjalani pekan sibuk sepanjang Oktober. Pasukan Robert Alberts akan menantang Arema Cronus (14/10/2016), selanjutnya menjamu Sriwijaya FC (17/10/2016) dan di pekan ke 25 Juku Eja akan bertandang ke Samarinda menghadapi Pusamania Borneo FC pada (21/10/2016).

Kondisi tersebut membuat manajemen menyurati PT GTS dan akhirnya permintaan mereka diterima untuk meninjau jadwal tersebut. Termasuk sesuai dengan jadwal siaran langsung yang akan diatur operator.

Media Officer PSM Ramli Manong mengatakan, sebelumnya pihak manajemen menyurati pihak GTS dan hasilnya direspons positif. "Perubahan jadwal resmi Arema Vs PSM dari tanggal 13 menjadi 14 oktober 2016," katanya.

Dia menjelaskan, selama ini tidak ada pertandingan yang digelar hari Kamis, apalagi jadwalnya cukup padat karena hanya jeda dua hari. "Makanya ini jadi pertimbangan dan akhirnya diubah untuk lawan Arema," katanya.

Sebelum melakoni laga away ini, tim Juku Eja terlebih dahulu menjamu PS TNI di pekan ke-22 di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Senin, (10/10/2016). Laga ini, diharap bisa dimaksimalkan untuk tetap menempel tim papan atas klasemen ISC A. Saat ini Juku Eja berada di posisi ke-10 dengan mengoleksi 29 poin.

Asisten Pelatih PSM Imran Amirullah mengatakan, pihaknya memang sudah berbicara soal jadwal yang padat tersebut. "Kami sudah sampaikan ke manajemen soal ini," jelasnya.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2679 seconds (0.1#10.140)