PSGC Ciamis Jadi Pilihan Sejumlah Pelatih Beken

Jum'at, 13 Januari 2017 - 19:16 WIB
PSGC Ciamis Jadi Pilihan Sejumlah Pelatih Beken
PSGC Ciamis Jadi Pilihan Sejumlah Pelatih Beken
A A A
CIAMIS - PSGC Ciamis bisa leluasa mencari pelatih baru sebelum kompetisi musim 2017 bergulir. Banyak lamaran datang ke meja pihak manajemen yang bisa dijadikan bahan pertimbangan sebelum menentukan pilihan. CEO PSGC Herdiat Sunarya mengatakan hasil kongres PSSI di Bandung melahirkan sejumlah regulasi baru. Salah satunya persyaratan pelatih tim Divisi Utama harus memiliki lisensi B AFC.Regulasi itu otomatis membuat PSGC tidak bisa lagi memakai pelatih Heri Rafni Kotari karena lisensinya di bawah B AFC. Selain itu, Herdiat juga menginginkan pelatih yang serius dan fokus membawa PSGC lolos ke kasta lebih tinggi, yaitu promosi ke ISL.“Kalau lisensinya masih A Nasional dan dibolehkan, kemungkinan masih bisa dilatih Heri Rafni. Tapi, kalau lisensinya harus B AFC, maka kami harus mencari dari luar,” ujar Herdiat di Stadion Galuh.Kabar baiknya cukup banyak pelatih berlisensi B AFC yang berminat membesut PSGC. Setidaknya ada tujuh kandidat baik dari ISL maupun Divisi Utama yang sudah melakukan komunikasi.Menurut Herdiat, tujuh pelatih yang sudah mengajukan lamaran tersebut, diantaranya Yusack, Lucas, Edi Simon dan Wartakusumah. Kemudian Aris Budi, Carlos De Melo serta Heri Kiswanto.Dari seluruh kandidat itu, PSGC sepertinya lebih tertarik merekrut Heri K. Tapi, PSCG juga kabarnya berminat menggunakan jasa Bambang Nurdiansyah sebagai pelatih di Divisi Utama musim 2017.Namun, Herdiat menyatakan kalau pihaknya masih berharap bisa tetap memakai Heri Rafni sebagai pelatih Laskar Singa Cala. Sebab banyak dukungan dari pendukung PSGC agar Heri Rafni terus membesut tim kebanggaan warga Tatar Galuh Ciamis, itu.“Regulasi sekarang pelatihnya harus berlinsensi B AFC. Jadi harus cari pelatih baru sesuai lisensi yang ditentukan. Tapi, kalau misalkan pelatih berlisensi A Nasional masih diizinkan, kami akan tetap pilih Heri Rafni,” tegasnya.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5316 seconds (0.1#10.140)