3 pilar Persis absen di Solo Selection

Minggu, 14 Oktober 2012 - 13:20 WIB
3 pilar Persis absen di Solo Selection
3 pilar Persis absen di Solo Selection
A A A
Sindonews.com - Tiga pemain Persis LPIS tidak bisa ambil bagian dalam skuad Solo Selection dalam Turnamen PSSI Batik Cup yang digelar di Stadion Manahan Solo, 19-21 Oktober mendatang. Ketiga pemain yang absen adalah Imam Rahmawan, Affan Lubis dan Dwi Adi Nugrahanta.

Imam Rahmawan mengaku sebenarnya sangat berhasrat bisa bermain bersama Solo Selection. Namun, karena masih dibekap cedera membuat pemain gelandang andalan Persis LPIS ini harus merelakan tidak merumput bersama Ferry Anto dkk. "Saya belum bisa memberi kepastian karena kaki saya masih sakit," katanya, Minggu (14/10/2012).

Dia berharap, sebelum turnamen digelar cedera engkel yang dideritanya bisa sembuh. Namun, ajang yang tinggal kurang dari 5 hari ini kemungkinan besar sulit baginya bisa bermain. "Kalau kondisi saya sudah membaik, ada kemungkinan saya bisa bermain bersama teman yang lain," ujarnya.

Imam juga sempat menelepon Kapten Persis LPIS yang juga akan dilibatkan dalam skuad Solo Selection. Namun, pemain asal Medan ini juga menyiratkan absen. "Saya juga sempat telpon Affan, katanya juga tidak bisa ikut," imbuh Imam.

Absennya 3 pilar Persis LPIS ini tidak membuat persoalan bagi Pelatih Solo Seletion Eduard Tjong. Pasalnya, Imam dan Affan yang berposisi sebagai pemain tengah (gelandang) bisa diganti pemain lainnya. "Memang kalau Imam dan Affan bisa bermain lebih bagus. Namun, tanpa kedua pemain itu juga tidak masalah. Stok pemain tengah masih banyak, Donny Siregar bisa menggantikannya," kata Eduard Tjong.

Sementara itu, Timnas U-23 akhirnya tiba di Stadion Manahan Solo setelah mengalami penundaan kedatangan sampai dua kali. Kemarin pagi, Timnas U-23 bersama pelatih Aji Santoso sudah merapat di Kota Bengawan untuk menjalani persiapan menghadapi PSSI Batik up 2012. "Secepatnya kami akan menjalani latihan di (Stadion Manahan)," kata Aji.

Turnamen PSSI Batik Cup 2012 ini merupakan ajang persiapan bagi Timnas Senior menghadapi Piala AFF November. Sedangkan bagi Timnas U-23 sebagai persiapan menghadapi SEA Games 2013. Di turnamen ini, Timnas Senior akan meladeni Solo Selection. Sedangkan Timnas U-23 berjibaku kontra Divisi Utama Selection U-23.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6529 seconds (0.1#10.140)