Van Gaal galau ditinggal Strootman

Kamis, 10 April 2014 - 13:56 WIB
Van Gaal galau ditinggal Strootman
Van Gaal galau ditinggal Strootman
A A A
Sindonews.com - Pelatih timnas sepakbola Belanda, Louis Van Gaal tengah cemas lantaran pemain andalannya, Kevin Strootman mengalami cedera parah. Pemain AS Roma itu diharuskan absen pada pesta sepakbola dunia di Brazil, Juni nanti.

Strootman mengalami cedera saat timnya dikalahkan Napoli 1-0 di stadion Olimpico, Maret lalu. Otot ligamen anteriornya robek sehingga dirinya harus menepi hingga akhir musim bahkan harus absen dari di Piala Dunia nanti.

Pelatih Belanda, Van Gaal yang tahu betul kemampuan anak asuhnya itu kini sedang galau. Dia mengatakan bila peran pemain 24 tahun itu tak dapat digantikan siapapun bahkan oleh pemain yang lebih berpengalaman sekalipun.

"Strootman adalah pemain yang mampu menyeimbangkan permainan dalam tim. Kami masih memiliki Rafael Van Der Vaart dan Wesley Sneijder, tetapi mereka belum mampu menggantikan peran Strootman" ucap pelatih 62 tahun itu seperti dilansir Soccerway, Kamis (10/4).

Strootman juga bakal absen membela negaranya untuk menjalani laga persahabatan kontra Ekuador, Ghana dan Wales jelang Piala dunia nanti. Dirinya pun melewatkan laga penting saat menjalani partai pembuka Piala dunia melawan juara bertahan Spanyol tanggal 13 Juni nanti.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4873 seconds (0.1#10.140)