Ndok Belum Tentukan Nasib di Laskar Mataram

Selasa, 16 September 2014 - 13:17 WIB
Ndok Belum Tentukan Nasib di Laskar Mataram
Ndok Belum Tentukan Nasib di Laskar Mataram
A A A
YOGYAKARTA - Tri Handoko belum menentukan nasibnya apakah akan hengkang dari PSIM Yogyakarta atau tetap bertahan. Salah satu pemain pembelian terbaik Laskar Mataram di musim 2014 itu saat ini lebih memilih untuk fokus menjaga stamina.
''Lihat nanti ya, belum tahu apakah akan bertahan di PSIM atau tidak. Sekarang masih istirahat setelah menyelesaikan kompetisi, sekadar menjaga stamina saja,''kata pemain yang akrab dipanggil Ndok ini, Selasa (16/9).

Selama membela Laskar Mataram, Ndok mengaku cukup terkesan dan nyaman. Salah satunya karena banyaknya pemain muda yang mengisinya. Dari itulah, ia merasa cukup menganggumi semangat-semangatnya. Meski sempat di awal-awal kompetisi, dirinya mengaku sedikit canggung. ''Awal bergabung memang sedikit belum terbiasa. Tapi lama-lama merasa semangat dan kekompakannya sangat bagus,” ujar Ndok.
Pemain yang juga pernah memperkuat PSS Sleman tersebut diambil oleh PSIM di musim 2014 dari salah satu klub Divisi I. Ndok pun terbilang cukup sukses dan dapat membawa Laskar Mataram meraih targetnya, yaitu bertahan di kasta kedua Liga Indonesia pada musim mendatang.

Selama memperkuat PSIM, tim pelatih lebih sering menempatkannya sebagai second striker. Padahal posisi yang sebenarnya ia adalah penyerang murni. Meski demikian, kontribusinya kepada tim pun tetap besar, ia mampu menciptakan lima gol selama 13 kali diturunkan sebagai starter.''Tidak masalah juga kemarin ditempatkan di posisi mana saja,” ujarnya.

Menurut Asisten Pelatih PSIM, Erwan Hendarwanto, Tri Handoko merupakan pemain pembelian terbaik PSIM musim 2014 ini. Terbukti, hampir separuh gol untuk putaran pertama, sumbernya dari dia. ''Ndok pembelian PSIM terbaik musim ini. Kontribusinya sangat besar bagi tim,''katanya.

Dari evaluasinya, Ndok merupakan pemain yang mempunyai penguasaan bola yang bagus, penampilan yang tenang, dan pintar menciptakan peluang.''Dia pintar menciptakan dan menyelesaikan peluang. Bisa bermain di beberapa posisi di lini depan, disiplin dan pemain yang tidak neko-neko,''kataya.

Dengan tipikal permainan seperti itu, tim pelatih Laskar Mataram tidak perlu berpikir dua kali untuk memberikan rekomendasi atau tidak kepada pemain tersebut apakah akan dipertahankan atau tidak.''Dengan kontribusinya Ndok kepada tim, pastinya semua akan sepakat kalau dipertahankan untuk musim depan,” ucapnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7004 seconds (0.1#10.140)