Garuda Muda Antisipasi Serangan Balik Maladewa

Rabu, 17 September 2014 - 13:47 WIB
Garuda Muda Antisipasi Serangan Balik Maladewa
Garuda Muda Antisipasi Serangan Balik Maladewa
A A A
INCHEON - Skuad Tim Nasional Indonesia U-23 telah mengetahui kekuatan Maladewa yang menjadi lawannya di laga kedua cabang olahraga sepak bola Asian Games XVII. Para pemain Timnas U-23 sempat menyaksikan Maladewa saat menghadapi Thailand di waktu yang sama.

Bagaimana cara bermain Maladewa dan apa strategi yang akan diterapkan Garuda Muda saat berhadapan dengan wakil Asia Selatan itu, seharusnya sudah mulai dipelajari skuad Garuda Muda.
Timnas U-23 sendiri sempat berhadapan dengan Maladewa di turnamen MNC Cup 2013 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Kala itu, Garuda Muda lebih dulu tertinggal lewat aksi Ali Fasir. Pasukan Garuda Muda membalikkan kedudukan menjadi 2-1 melalui aksi-aksi Ferinando Pahabol dan Dendi Santoso. Pertemuan Timnas U-23 kontra Maladewa sendiri sebagai persiapan sebelum berlaga di SEA Games 2013.

Beberapa pemain Timnas U-23 di Asian Games tahun ini juga ikut tampil di pertandingan tersebut. Seperti sebut saja Alfin Tuasalamony, Manahati Lestusen, Dedi Kusnandar, Rizky Pelu, Ramdani Lestaluhu, dan Fandi Eko Utomo. Aji sendiri, saat itu bertindak sebagai asisten pelatih Garuda Muda mendampingi Rahmad "RD" Darmawan.

Tapi setelah itu, seperti apa perkembangan kekuatan persepakbolaan Maladewa praktis tidak banyak diketahui. Tapi, bekal informasi saat Maladewa berhadapan dengan Thailand dirasa sudah cukup untuk menentukan seperti apa strategi yang harus dilakukan skuad Garuda Muda jika ingin kembali meraih hasil maksimal.

"Pada partai kedua kontra Maladewa, kami wajib tampil lebih konsentrasi lagi. Karena saat mereka berhadapan dengan Thailand, kerap tampil bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik. Saya rasa, serangan balik Maladewa yang wajib kami antisipasi,"tutur Alfin.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2791 seconds (0.1#10.140)