Ivanovic Target Tanpa Kebobolan Lawan Schalke

Rabu, 17 September 2014 - 14:00 WIB
Ivanovic Target Tanpa Kebobolan Lawan Schalke
Ivanovic Target Tanpa Kebobolan Lawan Schalke
A A A
LONDON - Bek Chelsea, Branislav Ivanovic menginginkan skuat The Blues -julukan Chelsea- meningkatkan lini bertahan ketika menjamu Schalke04 dalam laga pembuka penyisihan Grup G, Liga Champions, Kamis (18/9) dini hari nanti WIB. Ivanovic yang tampil mengesankan dalam empat laga terakhir, memasang target menjaga gawang klub asal London itu untuk tidak kebobolan satu kalipun.

Pemain asal Serbia itu menambahkan lebih suka menjaga timnya untuk tidak kebobolan, dibanding mencetak banyak gol. Seperti diketahui meski berposisi sebagai pemain bertahan, namun kemampuan Ivanovic dalam mencetak gol cukup tajam. Sejauh ini Ivanovic sudah menyumbang dua gol, namun ia menegaskan tidak ingin menambah pundi-pundi golnya.

"Saya hanya mencoba untuk melakukan yang terbaik. Saya memulai awal musim ini dengan mencetak beberapa gol, tapi sebagai seorang bek hal itu tidak penting. Kontribusi lini bertahan dan organinasi sebagai sebuah tim menjadi lebih penting. Saya rasa kami perlu meningkatkan performa," ucap Ivanovic dilansir Sportsmole, Rabu (17/9).

"Sebagai seorang pemain bertahan, mencetak gol dapat memberikan kepercayaan diri lebih. Tapi bila harus memilih, saya tidak ingin melakukannya. Saya lebih suka berperan dalam hal bertahan," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5517 seconds (0.1#10.140)