PSS Sleman Klaim Deal dengan Herman Batak

Selasa, 27 Januari 2015 - 17:50 WIB
PSS Sleman Klaim Deal dengan Herman Batak
PSS Sleman Klaim Deal dengan Herman Batak
A A A
SLEMAN - Manajemen PSS Sleman mengklaim telah deal dengan penjaga gawang senior, Herman Batak. Kendati sang kiper mengikuti seleksi di Perserang, Serang, manajemen mengklaim sudah mendapatkan tandatangannya.
Komitmen disebut-sebut menjadi dasar dari deal-nya kontrak Herman Batak untuk memperkuat Elang Jawa di Divisi Utama 2015. "Untuk Herman Batak sudah deal dengan kami. Dia memang masih di Perserang, tapi dia sudah komitmen dan memilih kembali ke klub yang disenanginya, ya PSS,"tutur Manajer PSS Haru Setiawan.

Dengan kondisi tersebut manajemen menurut Haru akan lebih mudah lagi melanjutkan proses negosiasi pemain. Negosiasi yang dilakukan saat ini baru terfokus pada para pemain lama PSS Sleman. Mereka yang sudah didekati adalah yang tidak terkena sanksi akibat sepak bola gajah yang dilakukan bersama dengan PSIS Semarang di akhir kompetisi 2014.

Beberapa nama penggawa lama tersebut diantaranya, Dicky Prayoga, Rasmoyo, Gratheo Hadi, Ade Christian dan Taji Prashetio. "Para pemain lama ini masih akan ada yang bergabung besok (hari ini) Rabu (28/1). Khusus pemain lama karena kami sudah tahu kemampuannya tinggal dinego saja. Berapa mintanya," ujar Haru.

Sementara untuk seleksi sore ini sejumlah nama yang akan datang diantaranya eks Semen Padang M Rizal, Fajar Handika (Sriwijaya FC), dan Legimin Raharjo (PSMS Medan). Sementara dari proses seleksi yang berjalan Haru mencatat saat ini masih ada 20 pemain yang dipertahankan.

Pelatih PSS Sleman Siswanto "Kancil" mengatakan, untuk pemain lama dan lokal proses negosiasi diserahkan sepenuhnya ke manajemen. Sementara untuk pemain dari luar Sleman diakui belum ada yang direkomendasikan untuk mendapatkan komunikasi negosiasi oleh manajemen.

"Untuk yang lokal manajemen berencana akan masuk skuad magang jumlahnya empat sampai lima pemain. Untuk yang dari luar masih ada 13-an pemain tetapi belum ada yang kita rekomendasikan, masih akan kita lihat lagi," tandasnya.

Para pemain dari luar Sleman yang diharapkan datang menurut Siswanto selain untuk posisi playmaker, juga untuk posisi striker. Mantan arsitek PPSM Magelang tersebut mengatakan, dengan tidak boleh adanya pemain asing di Divisi Utama, saat ini semua tim peserta kompetisi sedang berebut striker.

Dengan kondisi tersebut, diakui tidak mudah untuk bisa mendapatkan target man yang sudah tinggal pakai untuk memperkuat tim. "Semua klub di Jawa ini sedang berebut striker untuk target man di depan. Ini tidak mudah sedang saling berebut,"pungkasnya
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5116 seconds (0.1#10.140)