Pellegrini Dukung Hukuman untuk Costa

Sabtu, 31 Januari 2015 - 14:20 WIB
Pellegrini Dukung Hukuman untuk Costa
Pellegrini Dukung Hukuman untuk Costa
A A A
MANCHESTER - Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini mendukung hukuman yang dijatuhkan FA untuk penyerang Chelsea, Diego Costa. Menurutnya, hukuman itu akan berguna bagi mantan pemain Atletico Madrid tersebut.

"Saya tidak mencoba untuk mengambil keuntungan untuk pertandingan ini. Costa adalah pemain penting. Dia punya karakter dan itu bukan karakter mudah. Tetapi saya harap hukuman ini berdampak bagus baginya," ujar Pellegrini di Guardian.

Seperti diketahui, Costa dipastikan absen di laga besok akibat hukuman dari FA setelah ia dianggap melakukan tindakan tidak sportif terhadap dua pemain Liverpool: Martin Skrtel, dan Emre Can di laga Piala Liga beberapa waktu lalu.

Sosok Costa penting bagi Chelsea. Sejak didatangkan dari Atletico Madrid di awal musim ini, Costa langsung tampil sebagai top skor liga dengan 17 gol. Berkaca dari hal tersebut, absennya Costa di laga ini jelas mengurangi ancaman di lini belakang Man. City.

Pellegrini menambahkan, dirinya tidak mengetahui banyak soal Costa namun menurutnya, Costa memang pemain berkualitas. Hanya saja, kata Pellegrini, Costa harus merubah

"Saya pikir akan sangat bagus baginya untuk berubah di masa depan karena ia tak perlu bermain seperti itu sebab ia pemain yang sangat bagus,"

"Saya tidak tahu Diego Costa. Saya tahu dia dari Spanyol. Bagi saya, dia pemain yang sangat bagus. Tetapi mungkin ini akan bagus baginya di masa depan," tutup pelatih asal Chile tersebut.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7137 seconds (0.1#10.140)