Hasrat Harry Kane Terbayar Lunas

Sabtu, 28 Maret 2015 - 11:25 WIB
Hasrat Harry Kane Terbayar Lunas
Hasrat Harry Kane Terbayar Lunas
A A A
LONDON - Harry Kane mencatatkan momen terbaik dalam karirnya setelah mencetak gol di debut perdananya bersama timnas Inggris. Ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan bagi seorang bomber haus gol seperti pemain Tottenham Hotspur tersebut.

Kane menandai perjalanan karirnya dengan mencetak gol perdana pada debutnya bersama timnas Inggris. Walau masuk sebagai pemain pengganti, namun pemain muda berbakat itu sukses menceploskan bola ke gawang Lithuania setelah 1 menit 19 detik berada di lapangan hijau.

Berkat sumbangan satu gol Kane, Inggris menang dengan skor telak 4-0 atas Lithuania. Pasca pertandingan, dia mengutarakan kesenangannya bermain bersama timnas.

"Penampilan saya tidak terlalu buruk. Ini awal yang saya impikan sejak lama bisa bergabung bersama Inggris dan seperti mimpi yang menjadi kenyataan. Saya senang dan yang paling penting kami mendapat tiga poin," tutur Kane seperti dikutip DailyMail, Sabtu (28/3/2015).

Ditanya apakah itu momen terbaik dalam karirnya, Kane menjawab: "Yeh jelas, untuk mewakili negara Anda di tingkat senior adalah sesuatu yang luar biasa. Mudah-mudahan saya bisa terus melakukannya dan mudah-mudahan itu yang pertama dan bukan yang terakhir," sambungnya.

Berkat kemenangan ini, tim polesan Roy Hodgson berada di puncak klasemen sementara Grup E dengan raihan 15 poin dari lima pertandingan yang sudah dilakoninya. Selanjutnya, The Three Lions bakal melakoni laga persahabatan melawan Italia.

Hingga saat ini belum diketahui apakah Kane akan menjadi starter di pertandingan itu atau tidak. Namun pemain kelahiran Walthamstow, Inggris, 28 Juli 1993 menyerahkan semua keputusan kepada juru taktiknya.

"Yeh tentu saja. Tapi keputusan itu berada di tangan Hodgosn, jadi terserah bos. Jika saya dipanggil, maka itu adalah sebuah kabar yang besar. Kita akan lihat apa yang terjadi, pulih selama beberapa hari dan berharap untuk itu."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5552 seconds (0.1#10.140)