Italia Hanya Curi Satu Poin di Markas Bulgaria

Minggu, 29 Maret 2015 - 04:38 WIB
Italia Hanya Curi Satu Poin di Markas Bulgaria
Italia Hanya Curi Satu Poin di Markas Bulgaria
A A A
SOFIA - Tim nasional Italia gagal memetik poin sempurna saat berkunjung ke markas Bulgaria di Stadion Vasil Levski dalam lanjutan babak Kualifikasi Piala Eropa 2016, Minggu (29/3/2015). Kedua tim bermain sama kuat 2-2.

Skuat asuhan Antonio Conte miskin kreativitas tanpa kehadiran gelandang Juventus, Andrea Pirlo, di lini tengah tim. Mereka sempat memimpin satu gol namun berkat kelalaian Yordan Minev yang membuat gol bunuh diri di menit ke-3.

Alih-alih memimpin jalannya laga, Italia justru terbenam saat meladeni permainan Bulgaria yang notabene bukan langganan lolos ke putaran final Piala Eropa. Italia tertinggal setelah aksi Ivelin Popov (11) dan Ilian Micanski (17) berhasil merobek gawang Salvatore Sirigu.

Beruntung, Italia berhasil terhindar dari kekalahan setelah pemain pengganti, Eder, yang masuk di menit ke-55, mencetak gol penyeimbang pada menit ke-84. Tidak ada gol tercipta setelah gol Eder enam menit jelang laga usai, Italia harus puas berbagi satu angka dengan Bulgaria di klasemen Grup H.

Atas hasil itu, Italia bertengger di posisi dua dengan 11 poin dari lima laga, mereka terus membuntuti Kroasia yang telah mengumpulkan 13 poin. Sementara tambahan satu poin membuat Bulgaria duduk di posisi empat dengan koleksi lima poin dari lima laga. (Baca juga : Enam Gol dan Enam Kartu Kuning Warnai Kemenangan Kroasia)

Bulgaria (4-2-3-1)
Nikolai Mihaylov, Nikolay Bodurov, Yordan Minev, Stanislav Manolev, Aleksandar Aleksandrov, Mihail Aleksandrov, Ivelin Popov, Georgi Milanov, Vladimir Gadzhev, Svetoslav Dyakov, Ilian Micanski
Pelatih : Ivaylo Petev

Italia (3-5-2)

Salvatore Sirigu, Giorgio Chiellini, Andrea Barzagli, Leonardo Bonucci, Matteo Darmian, Luca Antonelli, Antonio Candreva, Marco Verratti, Andrea Bertolacci, Simone Zaza, Ciro Immobile
Pelatih : Antonio Conte
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5023 seconds (0.1#10.140)