Demokrat Diminta Hindari Intimidasi dan Politik Uang

Minggu, 26 April 2015 - 14:16 WIB
Demokrat Diminta Hindari Intimidasi dan Politik Uang
Demokrat Diminta Hindari Intimidasi dan Politik Uang
A A A
JAKARTA - Kongres Partai Demokrat akan digelar pada 11-13 Mei mendatang di Surabaya. Kongres akan memilih ketua umum beserta kepengurusan lima tahun ke depan itu diharapkan berlangsung adil.

Selama memiliki kompetensi dan memenuhi klasifikasi, siapapun kader Demokrat dinilai dapat maju memperebutkan kursi ketua umum.

Pengamat politik Sinergi Masyarakat untuk Demokrasi Indonesia (Sigma) Said Salahudin mengatakan, panitia kongres harus mampu bersikap adil dengan mempersilakan seluruh kader yang memiliki klasifikasi tertentu untuk maju dalam pemilihan calon ketua umum.

"Ruang pencalonan tidak boleh ditutup apabila ada yang mau mencalonkan diri. Biarlah peserta kongres yang nanti menentukan," kata Said kepada Sindonews, Minggu (26/4/2015).

Terkait kemungkinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dipilih melalui aklamasi, Said tidak menampik. Namun, kata dia, aklamasi harus terlebih dahulu memenuhi tiga syarat utama.

Pertama, aklamasi tidak boleh dilakukan atas dasar intimidasi dan paksaan terhadap kader-kader Partai Demokrat untuk memilih SBY.

Kedua, kata dia, aklamasi tidak boleh dilakukan dengan embel-embel politik uang. "Ketiga, aklamasi boleh dilakukan jika tidak menutup kesempatan pencalonan bagi kandidat lain. karena itu adalah hak," kata Said.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5269 seconds (0.1#10.140)