Resmi, PSSI Umumkan 25 Pemain Timnas Indonesia U-22

Jum'at, 17 Februari 2017 - 15:45 WIB
Resmi, PSSI Umumkan 25 Pemain Timnas Indonesia U-22
Resmi, PSSI Umumkan 25 Pemain Timnas Indonesia U-22
A A A
JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, secara resmi mengumumkan 25 pemain Timnas U-22 untuk dipersiapkan tampil di ajang SEA Games 2017. Rencananya, 25 pemain tersebut akan menjalani seleksi lanjutan, 22-24 Februari 2017.

Seperti yang telah dijanjikan, pengumuman nama 25 pemain Timnas U-22 dilakukan Jumat (17/2/2017) siang WIB. Pengumuman tersebut dilakukan lewat akun resmi Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) di media sosial Youtube dan Twitter.

Komposisi yang diturunkan Milla untuk Skuat Timnas Indonesia U-22 terdiri dari tiga penjaga gawang, sembilan pemain bertahan, 11 gelandang dan dua penyerang. Beberapa pemain yang cukup familiar di timnas senior seperti Hansamu Yama Pranata dan Evan Dimas Darmono juga masuk dalam skuat.

"Hal pertama yang harus saya lakukan setelah memanggil 25 pemain ini adalah mengenal mereka lebih dalam. Baik dari sisi permainan maupun personal," kata Luis Milla.

"Saya harus memperkenalkan kewajiban dan peraturan tim nasional, tentunya dengan bantuan dari federasi," lanjut pelatih yang pernah membesut Timnas Spanyol U-21.

Milla juga mengatakan, 25 pemain tersebut akan menjalani seleksi lanjutan di Lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang. Mereka mereka terpilih setelah Milla melakukan pengamatan di beberapa pertandingan di Piala Presiden 2017.

"Terkait menu latihan, aktivitas akan lebih banyak dengan bola untuk mengenal pemain lebih baik," kata Milla.

Berikut 25 Pemain yang lolos seleksi Timnas U-22

Penjaga Gawang
1. Kurniawan Kartika Adjie
2. Muhammad Riyandi
3. Rully Desrian

Bek
4. Nazar Nurzaidin
5. Putu Gede Juni Antara
6. Hansamu Yama Pranata
7. Ryuji Utomo
8. Mochamad Zaenuri
9. Bagas Adi Nugroho
10. Hanif Abdurrauf Sjahbandi
11. Zalnando
12. Ricky Fajrin Saputra

Gelandang
13. Muhammad Hargianto
14. Rizky Dwi Feriyanto
15. Paulo Oktavianus Sitanggang
16. Gian Zola Nasrulloh
17. Febri Hariyadi
18. Miftahul Hamdi
19. Nasir
20. Evan Dimas Darmono
21. Arsyad Yusgiantoro
22. Saddil Ramdani
23. Yabes Roni

Penyerang
24. Ahmad Nur Hardianto
25. Marinus Mariyanto Wanewar
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1467 seconds (0.1#10.140)