Prediksi Skor Valencia vs Real Madrid, La Liga Spanyol 23/2/2017

Rabu, 22 Februari 2017 - 08:00 WIB
Prediksi Skor Valencia vs Real Madrid, La Liga Spanyol 23/2/2017
Prediksi Skor Valencia vs Real Madrid, La Liga Spanyol 23/2/2017
A A A
VALENCIA - Ketika mengunjungi Valencia di Estadio Mestalla pada Rabu (22/2) petang waktu setempat atau Kamis (21/2) dini hari WIB. Real Madrid akan melakoni laga pertama dari dua pertandingan mereka yang tertunda di La Liga Spanyol 2016/17.

Berbagai media di Spanyol mengklaim, kalau dua laga tunda ini, bakal jadi penentu Los Blancos menjauhi Barcelona, sekaligus memperbesar kans meraih gelar La Liga Spanyol musim ini. Sanggupkah El Real yang kini bertengger di pucuk tabel klasifikasi memanfaatkan momen di markas tim Kelelawar?

Satu hal yang perlu diperhatikan dan tak boleh dipandang sebelah mata oleh tim tamu ialah: Materi pemain tuan rumah seakan tak sebanding dengan posisi mereka sekarang, yang berada di urutan 15 klasemen sementara. Berikut kami sertakan kabar tim, perkiraan starting eleven, dan prediksi skornya untuk Anda.

Kabar tim (Valencia)
*Jose Gaya harusnya sudah tersedia pasca pulih dari cedera. Kalau kondisinya sudah fit 100 persen, dia bisa menggeser Guilherme Siqueira ke bangku cadangan. Akan tetapi, tenaga Rodrigo Moreno serta Santi Mina diprediksi tak dapat dipakai untuk laga ini.
*Lalu Simone Zaza diperkirakan tetap bertahan di starting eleven, setelah akhir pekan lalu menyumbang sebiji gol bersama Nani dalam kemenangan kandang 2-0 atas Athletic Bilbao. Kemudian Martin Montoya mungkin lebih dipilih Voro ketimbang Joao Cancelo di lini belakang.

Kabar tim (Real Madrid)
*Keylor Navas, Marcelo, dan Sergio Ramos semestinya kembali ke starting eleven. Juga tenaga Nacho dan Fabio Coentrao yang seharusnya sudah tersedia. Cuma Danilo yang sepertinya tak ikut serta dalam lawatan ini.
*Walau Cristiano Ronaldo tak hadir dalam latihan awal pekan, dia telah kembali memanaskan tenaga di kompleks Valdebebas. Jika kondisi Gareth Bale belum sepenuhnya pulih, dia mungkin akan diistirahatkan di laga ini buat memberi jalan James Rodriguez.

Perkiraan starting eleven
Valencia (4-2-3-1)

Alves (g): Gaya, Garay, Mangala, Montoya; Parejo, Perez; Nani, Orellana, Munir; Zaza

Real Madrid (4-3-3)
Navas (g): Marcelo, Varane, Ramos, Carvajal; Kroos, Casemiro, Modric; Ronaldo, Benzema, James

Data dan fakta laga
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 pada 10 dari 11 duel terakhir kedua kubu di Estadio Mestalla pada berbagai kompetisi.
*Valencia setidaknya mencetak 2 gol pada 6 bentrok teraktual kontra Madrid di berbagai ajang.
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 gol pada 6 dari 7 laga tandang belakangan Madrid di liga.
*Madrid tidak terkalahkan pada 15 dari 16 duel terakhir lawan Valencia di berbagai kompetisi.
*Madrid setidaknya mencetak 2 gol pada 5 dari 6 bentrok kontra Valencia di berbagai ajang.
*Pada 4 laga tandang terakhirnya di liga, Madrid meraih 1 menang, 2 imbang, 1 kalah.
*Valencia bertekad melanjutkan momentum pasca menang 2-0 atas Bilbao akhir pekan lalu di Mestalla. Tim Kelelawar juga belum kebobolan pada 2 laga teraktual di liga. Namun normalnya, kedatangan Real Madrid jelas berbeda ketimbang dua lawan mereka sebelumnya (Bilbao dan Real Betis).

Prediksi skor: Valencia vs Real Madrid (1-2)
Jangan lupa tulis analisis pertandingan dan prediksi skor versi kamu sendiri para Valencianista dan Madridista lewat komentar di bawah ini ya.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 5.3131 seconds (0.1#10.140)