5 Kampus dengan Jurusan Ekonomi Terbaik di Asia, No 1 Negara Tetangga Indonesia

Selasa, 05 September 2023 - 09:06 WIB
loading...
5 Kampus dengan Jurusan Ekonomi Terbaik di Asia, No 1 Negara Tetangga Indonesia
5 kampus dengan jurusan ekonomi terbaik di Asia. Foto/YouTube NUS.
A A A
JAKARTA - Kampus dengan jurusan kuliah Ekonomi di Asia memiliki kualitas yang tidak kalah baik dengan kampus jurusan Ekonomi di Eropa. Asia menunjukan kualitas setara dengan negara populer lainnya.

Beberapa kampus di Asia muncul sebagai pusat pendidikan bisnis terbaik di dunia. Seperti di Negara Singapura, Hong Kong, Korea, China, bahkan India.

Dalam artikel ini akan dijelaskan beberapa kampus terbaik jurusan Ekonomi di Asia menurut QS World University Ranking by Subject 2023: Economics and Econometrics.

5 Kampus dengan Jurusan Ekonomi Terbaik di Asia

1. National University of Singapore


Jurusan Ekonomi merupakan salah satu jurusan paling unggul di National University of Singapore. National University of Singapore memberikan fasilitas terbaik untuk mahasiswanya yang memberikan kampus ini menjadi unggul secara akademik.

National University of Singapore juga merupakan kampus tertua di Singapura dan membuka program untuk gelar sarjana, magister, serta doktoral.

2. Peking University, China

Peking University didirikan pada 1898 dan merupakan salah satu universitas nasional tertua di China. Peking University
menawarkan program-program dalam berbagai disiplin ilmu beberapa di antaranya adalah program S2.

Baca juga: Ini 5 Kampus dengan Jurusan Seni Terbaik di Luar Negeri

3. Tsinghua University, China

Sama seperti Peking University, Tsinghua University merupakan salah satu universitas dengan jurusan ekonomi terbaik di Beijing, China. Saat ini Tsinghua University menduduki peringkat ke-3 sebagai kampus terbaik menurut QS World University Ranking by Subject 2023Economics and Econometrics.

4. The Hong Kong University of Science and Technology

Baca juga: Pilihan Karier Lulusan Jurusan Arsitektur yang Menjanjikan, Ini Daftar Panjangnya

Hong Kong University of Science kini menduduki peringkat ke-4 sebagai kampus terbaik di Asia menurut QS World University Ranking by Subject 2023: Economics and Econometrics. Jurusan Ekonomi dalam kampus ini berfokus pada organisasi industri ekonomi internasional.

5. Seoul National University, Korea Selatan.

Seoul National University memiliki pengajar yang merupakan lulusan dari perguruan tinggi International. Hal tersebut membuat Seoul National university khususnya pada jurusan Ekonominya yang menjadi perguruan tinggi yang berpengaruh di kalangan internasional.

Jenjang pendidikan yang ditawarkan oleh Seoul National University adalah jenjang sarjana dan pascasarjana atau MBA.

MG/Kalyca Keysha Alfiani
(nnz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1158 seconds (0.1#10.140)