Hasil Pertandingan Sepak Bola, Sabtu (8/4/2017) Dini Hari WIB

Sabtu, 08 April 2017 - 04:06 WIB
Hasil Pertandingan Sepak Bola, Sabtu (8/4/2017) Dini Hari WIB
Hasil Pertandingan Sepak Bola, Sabtu (8/4/2017) Dini Hari WIB
A A A
FRANKFURT - Jelang tengah pekan babak perempat final Liga Champions dan Liga Europa 2016/2017. Sejumlah pertandingan telah mengawali kompetisi domestik di Benua Biru pada Jumat (7/4) malam waktu setempat atau Sabtu (8/4) dini hari WIB.

Dari duel antar tim papan bawah Eredivisie Belanda, Sparta Rotterdam harus mengakui keunggulan Excelsior 2-3. Gol bunuh diri Ryan Koolwijk sempat mengantar tuan rumah unggul saat laga baru berlangsung 10 menit. Tapi tim tamu langsung mencocor gawang Sparta dengan tiga gol beruntun, dua diantaranya via Nigel Hasselbaink.

Gol telat Martin Pusic tak mampu menolong tuan rumah yang dipecundangi di Sparta-Stadion Het Kasteel. Dengan hasil tersebut, Excelsior kini melewati Sparta yang masih tertahan di zona play-off.
Gol penalti Marco Fabian buat menyeimbangkan kedudukan Eintracht Frankfurt vs Werder Bremen. (Foto-kreiszeitung.de)
Kemudian dari Bundesliga Jerman di Commerzbank Arena. Eintracht Frankfurt ditahan imbang Werder Bremen 2-2. Tim tamu sejatinya sempat memimpin dua gol di babak pertama. Tapi pasca jeda, tuan rumah polesan Niko Kovac sanggup menyeimbangkan keadaan lewat Mijat Gacinovic dan penalti Marco Fabian. Dari hasil ini, kans Frankfurt dan Bremen buat mengejar Koln dan Hertha BSC di zona lolos Liga Europa rada berat jika keduanya menang di akhir pekan.
Roberto Soldado (kanan-Villarreal) dijaga ketat Balenziaga (Athletic Bilbao). (Foto-Marca.es)
Lalu dari lanjutan La Liga Spanyol di Estadio de la Ceramica. Villarreal memenangkan duel antar sesama tim penghuni zona lolos Liga Europa kontra Athletic Bilbao. Kartu merah Victor Ruiz pada menit ke-74 tidak memberi keuntungan bagi tim tamu yang hanya bisa mencetak satu gol via Aymeric Laporte di babak pertama.

Kini, anak asuh Fran Escriba (Villarreal) masih menjaga harapan mereka mengejar Sevilla di zona lolos Liga Champions. Sedangkan pasukan polesan Ernesto Valverde (Bilbao) dalam ancaman Real Sociedad yang hanya tertinggal satu poin dari mereka.

Sementara pada lanjutan Ligue 1 Prancis di Stade Pierre-Mauroy. Nice sukses mempecundangi Lille dengan brace Mario Balotelli. Sekarang Nice melampaui raihan poin Paris Saint-Germain dan naik ke peringkat kedua, walau Edinson Cavani dkk masih memiliki tabungan dua laga. Sedangkan Lille tertahan di urutan 13.
Momen duel Queens Park Rangers vs Brighton & Hove Albion. (Foto-official Brighton & Hove Albion)
Adapun dari Divisi Championship Inggris di Loftus Road Stadium, London. Queens Park Rangers dipermalukan Brighton & Hove Albion. Tambahan tiga angka sekaligus mengantar tim besutan Chris Hughton ke puncak klasemen sementara menggeser Newcastle United. Sedangkan QPR masih teronggok di posisi 16.

Berikut hasil pertandingan sepak bola liga Eropa yang berlangsung pada Sabtu (8/4/2017) dini hari WIB:

Divisi Championship Inggris

Queens Park Rangers vs Brighton & Hove Albion (1-2)
Smith 74’/Murray 58’ Pocognoli 64’

Ligue 1 Prancis
Lille vs Nice (1-2)
Amadou 14’/Balotelli 17’ 44’

Bundesliga Jerman
Eintracht Frankfurt vs Werder Bremen (2-2)
Gacinovic 48’ Fabian (pen) 73’/Junuzovic 37’ Bartels 43’

Primera Division La Liga Spanyol
Villarreal
vs Athletic Bilbao (3-1)
Ruiz 17’ Bakambu 47’ Adrian 58’/Laporte 20’

Eredivisie Belanda
Sparta Rotterdam vs Excelsior (2-3)
Koolwijk (og) 10’ Pusic 87’/Hasselbaink 23’ 48’ Elbers 44’
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6894 seconds (0.1#10.140)