Prediksi Skor Monaco vs Dortmund, Liga Champions 20/4/2017

Rabu, 19 April 2017 - 07:00 WIB
Prediksi Skor Monaco vs Dortmund, Liga Champions 20/4/2017
Prediksi Skor Monaco vs Dortmund, Liga Champions 20/4/2017
A A A
MONACO - Leg 1 babak perempat final Liga Champions 2016/2017 tidak berjalan mulus bagi Borussia Dortmund. Kekalahan 2-3 di kandang sendiri atas AS Monaco mereka terima. Namun laga sepekan lalu itu boleh dibilang berlangsung tidak dalam kondisi normal, pasca penundaan sehari usai terjadinya insiden pelemparan bom ke bus Dortmund saat mereka dalam perjalanan menuju Signal Iduna Park.

Tentu saja kedua kubu dan fans, plus penonton, berharap insiden seperti itu tidak terulang pada leg 2 di Stade Louis II, Kamis (20/4/2017) dini hari WIB. Karena seluruh pemain Dortmund tampak mudah kehilangan konsentrasi pada leg 1. Tapi, bagaimana jalannya pertarungan leg 2 dalam situasi normal? Apakah Dortmund mampu membalikkan keadaan lewat sebuah pertandingan dramatis? Atau Monaco bisa mempertahankan keunggulan agregat yang mereka miliki? Berikut kabar tim, perkiraan pemain, dan prediksi skornya.

Kabar tim (Monaco)
*Monaco menyambut kembali Tiemoue Bakayoko pasca skorsing, tapi kali ini entraineur Leonardo Jardim bakal tanpa Fabinho yang ganti kena suspensi. Jemerson, Djibril Sidibe, Thomas Lemar, Radamel Falcao, dan Valere Germain diambang akumulasi kartu.
*Benjamin Mendy absen di leg 1 karena cedera, namun sudah bisa kembali tampil akhir pekan lalu dalam kemenangan kandang 2-1 atas Dijon. Selain itu hanya Djibril Sidibe, Guido Carrillo, dan Boschilia yang masih berada di ruang terapi.

Kabar tim (Dortmund)
*Mario Gotze, Andre Schurrle, dan Marc Bartra masih belum pulih dari cedera. Sedangkan Sebastian Rode harus menjalani tes medis terakhir di hari pertandingan. Kabar baiknya, Marco Reus telah kembali ke tim utama dan mencetak satu gol dalam kemenangan kandang 3-1 atas Eintracht Frankfurt akhir pekan lalu. Sementara Raphael Guerreiro, Sokratis Papastathopoulos, Matthias Ginter, dan Marcel Schmelzer diambang akumulasi kartu.
Prediksi skor Monaco vs Dortmund Liga Champions 20-4-2017. (Foto-ytimg)
Perkiraan starting eleven
Monaco (4-4-2)

Subasic (g): Mendy, Glik, Jemerson, Toure; Lemar, Bakayoko, Moutinho, Bernardo; Falcao, Mbappe

Dortmund (4-1-4-1)
Burki (g): Schmelzer, Ginter, Sokratis, Piszczek; Weigl; Reus, Dembele, Castro, Pulisic; Aubameyang

Analisa skor
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 dalam 6 laga terakhir Monaco di Liga Champions. Monaco mencetak minimal 3 gol dalam 3 laga terakhirnya di Liga Champions.
*Rapor Monaco di kandang pada Liga Champions 2016/2017: 3-1 vs Fenerbahce, 1-0 vs Villarreal, 1-1 vs Leverkusen, 3-0 vs CSKA Moscow, 2-1 vs Tottenham, 3-1 vs Manchester City.
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 dalam 9 dari 11 laga belakangan Dortmund di Liga Champions.
*Rapor Dortmund saat tandang pada Liga Champions 2016/2017: 6-0 vs Legia Warszawa, 2-1 vs Sporting CP, 2-2 vs Real Madrid, 0-1 vs Benfica.
*Baru ada 2 kali dalam histori Liga Champions sebuah klub membalikkan keadaan usai kalah pada leg 1 di kandang sendiri. Ajax vs Panathinaikos di semifinal 1995/1996 (0-1 home, 3-0 away) dan Inter Milan vs Bayern Muenchen pada babak 16 besar 2010/2011 (0-1 home, 3-2 away).

*Rapor Monaco di kandang sendiri saat menjamu wakil Bundesliga di Eropa: 4 menang, 3 imbang, 1 kalah. Satu-satunya kekalahan diderita dari Borussia Monchengladbach (0-1) pada ronde II Piala UEFA 1996/1997 (Monaco menang agregat 4-3).
*Rapor Monaco dalam laga sistem 2 leg vs wakil Jerman di Eropa: 3 lolos, 1 tersingkir.
*Rapor adu penalti Monaco di Eropa: 1 menang, 0 kalah. Sedang rapor adu penalti Dortmund di Eropa: 2 menang, 2 kalah.
*Dortmund selalu tersingkir dalam 5 pertarungan (sistem 2 leg) di Eropa usai mereka kalah pada leg 1. Terakhir kalinya dari Udinese pada ronde I Piala UEFA 2008/2009 (0-2 home, 2-0 away, kalah 3-4 dalam adu penalti).
*Rapor Dortmund dalam pertarungan sistem 2 leg lawan wakil Prancis di Eropa: 3 lolos, 1 tersingkir.
*Rapor Dortmund saat tandang ke Prancis di ajang Eropa: 2 menang, 2 imbang, 4 kalah. Dengan catatan 1 kali menang dalam 6 kunjungan terakhir ke Prancis, 3 diantaranya kalah.

Prediksi skor Monaco vs Dortmund dalam 90 menit (3-2)
Jelang akhir musim 2016/2017, performa Dortmund yang sudah nyaman di empat besar Bundesliga (zona lolos Liga Champions) tampak mulai kendur. Sedangkan Monaco yang tengah memimpin klasemen Ligue 1 tampak makin oke meski sempat didepak PSG dari Piala Liga Prancis. Meski tim tamu tak punya rapor bagus di Prancis, tetap ada potensi drama terjadi di Stade Louis II kalau Dortmund ngotot sementara Monaco lengah. Kira-kira berapa skor akhir laga ini? Kirim tebakan skor kamu dalam forum komentar tebak skor di bawah ini ya.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7453 seconds (0.1#10.140)