Rombongan Semen Padang Dilempari Batu, Satu Pemain Terluka

Jum'at, 21 April 2017 - 20:01 WIB
Rombongan Semen Padang Dilempari Batu, Satu Pemain Terluka
Rombongan Semen Padang Dilempari Batu, Satu Pemain Terluka
A A A
GRESIK - Rombongan pemain Semen Padang menjadi sasaran aksi pelemparan batu oleh orang tidak dikenal setelah melakoni laga kontra Persegres Gresik. Insiden tersebut melukai salah seorang pemain yakni Riko Simanjuntak.

Melawat ke markas Persegres Gresik di Stadion Tri Dharma Gresik, Jumat (21/4/2017) Semen Padang berhasil membawa pulang kemenangan 3-1. Gol dicetak Syamsul Bahri (27'), Vendry Mofu (64') dan Irsyad Maulana (82') sementara gol balasan tuan rumah di buat oleh Patrick da Silva.

Setelah memastikan kemenangan, pemain Semen Padang bertolak dari stadion menumpangi bus dengan kawalan polisi. Masih di kawasan Gresik, bus yang mereka tumpangi mendapat serangan berupa lemparan batu.

Menurut keterangan yang berhasil dihimpun, pelaku pelemparan batu merupakan dua orang tidak dikenal yang menumpang sepeda motor. Mereka datang dari arah berlawanan sehingga polisi tidak sempat mengejar pelaku.

Atas insiden tersebut, Riko Simanjuntak yang tampil sebagai pemain pengganti Semen Padang di babak kedua, mengalami luka di bagian kepala. Dia dilarikan ke rumah sakit terdekat guna mendapatkan pertolongan pertama.

Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan dari pihak kepolisian. Namun media officer Semen Padang, Roni Valega, mengatakan bahwa pelatih Nil Maizar mengutuk serangan tersebut. (Baca juga: Kabau Sirah Bawa Pulang Kemenangan Perdana )
Rombongan Semen Padang Dilempari Batu, Satu Pemain Terluka
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6167 seconds (0.1#10.140)