FFI Bersiap Bangun Sarana Futsal Berstandar Internasional

Jum'at, 01 Desember 2017 - 04:20 WIB
FFI Bersiap Bangun Sarana Futsal Berstandar Internasional
FFI Bersiap Bangun Sarana Futsal Berstandar Internasional
A A A
JAKARTA - Federasi Futsal Indonesia (FFI) bersiap bangun sarana dan prasarana berstandar internasional. Di bawah kepemimpinan Hary Tanoesoedibjo, FFI semakin menunjukkan eksistensinya.

"Kita akan cari tempat untuk membangun sarana prasarana memadai. Untuk latihan, kompetisi dengan lapangan berstandar internasional," ujar Ketua Umum FFI, Hary Tanoesoedibjo, memimpin Kongres FFI ke-3 di MNC Conference Hall, Jakarta, Kamis (30/11/2017).

Sejauh ini FFI telah melakukan survei lokasi, nantinya di wilayah mana yang sesuai untuk dibangun sarana dan prasarana yang memenuhi kebutuhan para pemain. Training center tersebut bisa dibangun di Jakarta, maupun wilayah Jabodetabek.

Dipimpin oleh Hary Tanoe sejak 2014 lalu, FFI terus dibenahi. Semakin banyak turnamen yang diikuti untuk menjaring bibit baru sekaligus membidik calon pemain timnas. Dan selalu mengikuti pertandingan-pertandingan internasional

Belum lagi mendatangkan pelatih yang memiliki standar kualitas internasional. Seperti diketahui FFI resmi menunjuk Victor Jacobus Herman sebagai pelatih Timnas Futsal Indonesia sejak 3 Februari 2017. Pelatih berpaspor Belanda itu dikontrak selama setahun dan diberi target oleh FFI dengan meloloskan Indonesia ke Piala Dunia Futsal pada 2020.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7514 seconds (0.1#10.140)