Luis Milla Akan Lakukan Eksperimen

Jum'at, 01 Desember 2017 - 22:11 WIB
Luis Milla Akan Lakukan Eksperimen
Luis Milla Akan Lakukan Eksperimen
A A A
BANDA ACEH - Turnamen sepak bola Aceh World Solidarity Tsunami Cup (AWSTC) 2017 akan dijadikan Timnas Indonesia sebagai panggung eksperimen jelang Asian Games. Bermodalkan 24 pemain, Timnas Indonesia akan menerapkan beberapa strategi saat menghadapi Brunei Darussalam (2/12/2017), Mongolia (4/12/2017) dan Kyrgizstan (6/12/2017).

Dari 24 nama, tiga di antaranya merupakan penggawa timnas senior. Diakui Luis Milla selaku pelatih tim, ini menjadi kesempatan bagus untuk menjajal semua pemain yang dibawanya ke Bumi Serambi Mekkah.

"Kami sudah melakukan persiapan 10-11 hari dan sebelumnya telah uji coba lawan Suriah serta Guyana. Minggu ini kita membawa 24 pemain dan kalau bisa akan kami coba (mainkan) semuanya. Baru setelah itu kami libur sebulan dan akan lanjut pelatnas lagi," ungkapnya pada Jumat (1/12/2017).

"Kami akan coba kompetitif di turnamen ini dan berusaha menang semua pertandingan," tegasnya.

Andritany Ardhiyasa, Fachruddin Aryanto dan Ilija Spasojevic merupakan tiga pemain senior yang dibawa oleh Luis Milla. Sementara pemain lainnya berasal dari Timnas Indonesia U-22.

"Di sana kami ingin melanjutkan pekerjaan kami. Kami akan gunakan semaksimal mungkin untuk analisa pemain di ajang ini. Intinya kami ingin pemain terus menunjukkan kemajuan yang bagus dalam berbagai hal, dan permainan mereka sesuai apa yang kami inginkan," tegas pelatih asal Spanyol tersebut.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2046 seconds (0.1#10.140)