Reaksi Pelatih Inggris Berada di Grup G

Sabtu, 02 Desember 2017 - 11:42 WIB
Reaksi Pelatih Inggris Berada di Grup G
Reaksi Pelatih Inggris Berada di Grup G
A A A
MOSKOW - Pelatih Inggris Gareth Southgate memberikan reaksinya setelah tergabung di Grup G bersama Belgia, Panama, dan Tunisia. Setelah acara pengundian grup Piala Dunia 2018 yang berlangsung di State Kremlin Palace, Moskow, Jumat (2/12/2017) malam WIB, dia menyatakan bahwa ada beberapa catatan yang harus diperhatikan.

Panama misalnya. Southgate mengaku jika Inggris belum pernah berhadapan dengan tim debutan di Piala Dunia 2018 tersebut. Sehingga menarik untuk mengetahui lebih banyak informasi tentang mereka.

"Kami sangat mengenal Belgia. Sebagian besar pemain mereka bermain di Liga Primer Inggris. Panama adalah tim yang belum pernah kami mainkan, jadi bagi kami, menarik untuk mengetahui lebih banyak tentang tim. Tunisia secara pribadi membawa saya kembali ke tahun 1998 dan pertandingan pertama Piala Dunia di Prancis, karena sebagai pemain, pertandingan pertama saya melawan mereka," kata Southgate seperti dikutip dari laman resmi FIFA, Sabtu (2/12/2017).

Pertandingan pembuka Three Lions melawan Tunisia di Volgograd, pada 18 Juni 2018 seperti mengulang peristiwa di Prancis 1998. Saat itu Alan Shearer dan Paul Scholes memberi Inggris kemenangan 2-0 atas orang-orang Afrika Utara di Marseille.

Enam hari kemudian, Southgate kemudian akan berhadapan dengan Panama di Nizhny Novgorod pada 24 Juni 2018. Laga terakhir yang juga bisa dikatakan sangat krusial akan berlangsung pada 28 melawan Belgia di Kaliningrad.

"Kami cukup tim muda," kata Southgate. "Kami tidak memiliki pengalaman hebat dalam turnamen sepak bola, tapi sebagai tim, kami memiliki banyak potensi dan tim yang kami pikir akan membaik dalam beberapa tahun ke depan," jelas Southgate.

Baca juga:
Brasil Favorit Juara Piala Dunia 2018
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6935 seconds (0.1#10.140)