Atasi Bologna, Juventus Sukses Gusur Posisi Inter Milan di Klasemen

Minggu, 17 Desember 2017 - 22:56 WIB
Atasi Bologna, Juventus Sukses Gusur Posisi Inter Milan di Klasemen
Atasi Bologna, Juventus Sukses Gusur Posisi Inter Milan di Klasemen
A A A
BOLOGNA - Juventus berhasil menggeser Inter Milan di posisi kedua klasemen Serie A 2017/2018. Kepastian tersebut diraih usai mengalahkan Bologna dengan skor 3-0.

Tampil di Stadio Renato Dell'Ara, Bologna, Minggu (17/12/2017) malam WIB, Juventus langsung bermain agresif. Buktinya, pertandingan baru berjalan setengah babak mereka sudah unggul 2-0.

Gol pertama Juventus dicetak Miralem Pjanic pada menit ke-27. Gol tersebut lahir melalui tendangan bebas. Setelah gol tersebut, Bologna terlihat lebih frustrasi bermain.


Juventus menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-36. Kali ini, Mario Mandzukic merobek gawang Bologna usai memanfaatkan umpan panjang Miralem Pjanic.

Di babak kedua, Bologna mengubah susunan pemain dengan menarik keluar Mattia Destro dan memasukan Bruno Petkovic (53'). Setelah itu, Bologna juga menarik Godfred Donsah dan memasukan Cesar Falletti (65').

Namun, alih-alih mengejar defisit gol Bologna justru kembali kebobolan. Pada menit ke-64, gawang mereka kembali kemasukan kali ini melalui aksi Blaise Matuidi.

Hingga pertandingan berakhir tidak ada gol tambahan tersisa. Tambahan tiga poin membuat Juventus naik ke peringkat kedua klasemen Serie A dengan 41 poin dari 17 laga. Sementara Inter Milan turun ke posisi ketiga.

Adapun, kekalahan tersebut membuat Bologna tertahan di peringkat ke-12 dengan 21 poin dari 17 pertandingan. (Baca juga: AC Milan Babak Belur di Markas Hellas Verona )

Susunan Pemain Kedua Tim,

Bologna: Mirante; Mbaye, Helander, Gonzalez, Masina; Poli, Pulgar, Donsah; Verdi, Destro, Okwonkwo

Juventus: Szczesny; De Sciglio, Benatia, Barzagli, Alex Sandro; Khedira, Pjanic, Matuidi; Douglas Costa, Higuain, Mandzukic
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4497 seconds (0.1#10.140)