Gelar Juara Piala Presiden Jadi Momen Terbaik di Karier Super Simic

Minggu, 18 Februari 2018 - 03:59 WIB
Gelar Juara Piala Presiden Jadi Momen Terbaik di Karier Super Simic
Gelar Juara Piala Presiden Jadi Momen Terbaik di Karier Super Simic
A A A
JAKARTA - Debut mengesankan dimiliki Marko Simic. Pada tahun pertamanya di kompetisi Indonesia, Simic sudah memperlihatkan aksi terbaiknya dan membawa Persija Jakarta juara Piala Presiden 2018.

Tak hanya itu, ia juga dianugerahi sebagai pemain terbaik. Striker berjuluk Super Simic tersebut bahkan menyabet gelar topskor dengan koleksi 11 gol.

"Ini malam terbaik dalam karier sepak bola saya. Saya sangat bangga, saya mau ucapkan terima kasih kepada pelatih dan pemain. Gelar ini (saya persembahkan) untuk Persija Jakarta, untuk Jakmania dan untuk keluarga saya," kata pemain asal Kroasia tersebut.

Di laga final, Sabtu (17/2/2018) malam WIB, Simic mencetak dua gol ke gawang Bali United. Secara keseluruhan, Persija menang tiga gol tanpa balas. (Baca Juga: Persija Jakarta Juara Piala Presiden 2018
"Suatu kehormatan bisa bertemu dengan Presiden Indonesia dan membuat pertandingan menarik di depan beliau. Terima kasih untuk Indonesia, untuk semua kesempatan yang telah diberikan kepada saya," bebernya.

Penampilan gemilang Simic tentu mendapat pujian dari banyak pihak tak terkecuali Ismed Sofyan. Kapten Persija itu bangga bisa satu tim dengan Super Simic.

"Simic pemain hebat dan dia bermain luar biasa pada pertandingan malam hari ini. Saya sangat bangga dengan Simic," ungkapnya.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4064 seconds (0.1#10.140)