10 Pertandingan Paling Menarik di Uji Coba Internasional Pekan Ini

Rabu, 21 Maret 2018 - 08:00 WIB
10 Pertandingan Paling Menarik di Uji Coba Internasional Pekan Ini
10 Pertandingan Paling Menarik di Uji Coba Internasional Pekan Ini
A A A
MOSCOW - Memasuki jeda internasional, terdapat sejumlah pertandingan yang sebaiknya tidak Anda lewatkan khusunya pekan ini. Salah satunya Jerman versus Spanyol dan Italia kontra Argentina.

Dikutip Marca, terdapat setidaknya 10 pertandingan yang sayang untuk dilewatkan. Sebut saja laga Uruguay kontra Republik Ceko yang akan berlangsung Jumat (23/3/2018) pukul 18.35WIB. Kombinasi serangan Luis Suarez dan Edinson Cavani akan jadi pusat perhatian.

Setelah pertandingan tersebut, Rusia akan menghadapi Brasil, Sabtu (24/3/2018) dini hari WIB. Rusia merupakan tuan rumah Piala Dunia 2018 sementara Brasil adalah salah satu tim favorit juara karena dihuni sejumlah pemain bintang.
10 Pertandingan Paling Menarik di Uji Coba Internasional Pekan Ini

Sorotan juga jatuh pada jawara Piala Eropa 2016, Portugal. Di laga uji coba kali ini, mereka akan menghadapi Mesir yang sedang mendapat sorotan karena sosok Mohamed Salah. Di laga itu, Salah yang sedang bersinar bersama Liverpool akan beradu tajam dengan Cristiano Ronaldo.

Tim favorit juara Piala Dunia, Jerman, juga akan melakoni pertandingan uji coba melawan Spanyol. Dua tim tersebut bisa dibilan dua tim elit yang dijagokan pada turnamen sepak bola paling bergengsi di kolong langit. Sebab, keduanya merupakan pemegang trofi Piala Dunia.

Ada beberapa pertandingan lain yang akan sayang untuk dilewatkan, di antaranya Prancis kontra Kolombia dan Meksiko versus Islandia. Berikut 10 pertandingan uji coba yang sayang untuk Anda lewatkan.

Jadwal Pertandingan Uji Coba
PertandinganTanggalJam Kick-off
1.
Uruguay vs Republik CekoJumat, 23 Maret 2018
18.35WIB
2.
Rusia vs Brasil
Sabtu, 24 Maret 2018
01.00WIB
3.
Portugal vs Mesir
Sabtu, 24 Maret 2018
02.45WIB
4.
Peru vs Kroasia
Sabtu, 24 Maret 201802.30WIB
5.
Serbia vs Maroko
Sabtu, 24 Maret 201802.30WIB
6.Jerman vs Spanyol
Sabtu, 24 Maret 201802.45WIB
7.
Belanda vs Inggris
Sabtu, 24 Maret 201802.45WIB
8.
Italia vs Argentina
Sabtu, 24 Maret 201802.45WIB
9.
Prancis vs Kolombia
Sabtu, 24 Maret 201803.00WIB
10.
Meksiko vs IslandiaSabtu, 24 Maret 201804.00WIB
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9759 seconds (0.1#10.140)