Gagal Gabung Persebaya, Comvalius Tetap Berkostum Suphanburi FC

Jum'at, 23 Maret 2018 - 17:51 WIB
Gagal Gabung Persebaya, Comvalius Tetap Berkostum Suphanburi FC
Gagal Gabung Persebaya, Comvalius Tetap Berkostum Suphanburi FC
A A A
JAKARTA - Persebaya Surabaya sudah menjatuhkan pilihannya untuk mengontrak David Da Silva ketimbang Sylvano Comvalius untuk menambah kekuatan di barisan depannya. Lantas bagaimanakan nasib top skor Liga 1 Indonesia musim lalu tersebut.

Seusai menasbihkan diri sebagai pencetak gol tersubur di Liga 1 2017 bersama Bali United, Comvalius memutuskan hengkang ke Thailand untuk bergabung dengan Suphanburi FC.

Sayangnya, sinar pemain berkebangsaan Belanda itu langsung meredup. Dia tak segahar seperti ketika memperkuat Bali United. Bahkan, pemain berusia 30 tahun itu pun berkeinginan untuk kembali merumput di Indonesia.

Merasa tidak cocok dengan strategi Suphanburi FC, Comvalius disebut-sebut ingin balik ke Bali United. Sayangnya, kuota pemain asing tim berjuluk Serdadu Tridatu itu sudah penuh. Sehingga namanya pun dihubung-hubungkan dengan Persebaya.

Agen pemain yang menjembatani Comvalius dengan klub-klub Indonesia, Gabriel Budi juga telah mengupayakan agar sang penyerang bisa bergabung dengan Persebaya, meskipun itu hanya berstatus sebagai pemain pinjaman.

"Kami memang sengaja untuk mem-push manajemen Persebaya untuk bisa menerima Comvalius. Namun, sepertinya sulit bagi Comvalius untuk bergabung di musim ini," ungkap Gabriel seperti mengutip dari laman Persebaya.id.

"Selain waktunya sangat mepet, kami juga terlambat. Sebelum kami menawarkan Comvalius, manajemen Persebaya sudah deal dengan pemain asing lain," lanjutnya.

Gabriel juga mengungkapkan sebenarnya Comvalius memang berminat, tapi itu adalah sesuatu yang tidak mungkin dalam waktu dekat.

Gagal kembali ke Indonesia, Comvalius tampak mem-posting dirinya yang berseragam Suphanburi FC di akun Instagram-nya. Mungkinkah ini menandakan bahwa Comvalius pasrah dan tetap bermain bersama Suphanburi FC.

(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5853 seconds (0.1#10.140)