Satu Kemenangan Lagi, Manchester City Kampiun Liga Inggris

Minggu, 01 April 2018 - 21:51 WIB
Satu Kemenangan Lagi, Manchester City Kampiun Liga Inggris
Satu Kemenangan Lagi, Manchester City Kampiun Liga Inggris
A A A
MANCHESTER - Manchester City cuma butuh satu kemenangan untuk merengkuh gelar Premier League 2017/2018. Poin sempurna di markas Everton di pekan ke-31 membuat mereka semakin dekat dengan gelar.

Manchester City kini mengoleksi 84 poin dari 31 laga di Premier League. Mereka unggul 16 angka dari pesaing terdekat -sekaligus rival sekota- Manchester United di klasemen sementara Liga Inggris 2017/2018.

Uniknya, anak asuh Pep Guardiola berpeluang merayakan gelar usai menjamu Manchester United pada pekan ke-32 Premier Leagur, Sabtu (7/4/2018) di Stadion Etihad. Tentunya, perayaan tersebut bakal menjadi pesta sempurna bagi The Citizens.

Secara matematis, apabila City menang atas United di laga tersebut, mereka akan mengoleksi 87 poin, selisih 19 angka dari pesaing terdekat alias Setan Merah. Dengan enam laga tersisa di Liga Inggris, selisih 19 poin tersebut tidak akan mampu dikejar tim manapun.

"Semua orang berkomitmen untuk menang. Sekarang, kami hanya membutuhkan satu kemenangan lagi dan kami akan menjadi juara," kata manajer Manchester City, Josep Guardiola, dikutip Soccerway.

Pertandingan menghadapi Manchester United tentu akan sangat penting bagi City. Menariknya, laga tersebut ada di antara persiapan City menghadapi Liverpool di babak perempat final Liga Champions 2017/2018.

Dalam sepekan 5-11 April 2018, Manchester City akan melakoni tiga laga krusial yang menentukan nasib mereka di Liga Inggris dan Liga Champions. Berikut gambaran jadwal City di pekan krusial.

Pekan Krusial Manchester City
WaktuPertandinganEvent
Kamis, 5 April 2018Liverpool vs Manchester CityLeg 1 Perempat Final Liga Champions
Sabtu, 7 April 2018Manchester City vs Manchester UnitedPekan ke-32 Liga Inggris (Penentuan Gelar)
Rabu, 11 April 2018Manchester City vs LiverpoolLeg 2 Perempat Final Liga Champions
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9802 seconds (0.1#10.140)