Valverde: Saya Merasa Terhormat Latih Iniesta

Senin, 21 Mei 2018 - 14:10 WIB
Valverde: Saya Merasa Terhormat Latih Iniesta
Valverde: Saya Merasa Terhormat Latih Iniesta
A A A
BARCELONA - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde mengklaim bahwa di dunia tak akan ada yang mampu menyamai prestasi Andres Iniesta sebagai pesepak bola profesional. Valverde juga menyebut bahwa Iniesta hanya ada satu dan tak akan ada yang mampu untuk menggantikannya. Lewat kejeniusannya, Iniesta berhasil membuat sepak bola jadi menarik.

Iniesta telah resmi meninggalkan klub di akhir musim 2017/2018 setelah memperkuat klub tersebut selama 22 tahun (dihitung dari La Masia hingga tim senior Barcelona). Prestasi yang ia torehkan untuk Barcelona sangatlah mengkilap.

Total 32 trofi sudah ia persembahkan untuk Barcelona senior dari periode 2002-2018. Dari peridoe 2004 hingga 2018 posisinya di lapangan tengah Barcelona sangat reguler dan merupakan pemain kunci saat meraih gelar dobel winner di tahun 2009 dan 2015.

Melihat catatan impresif Iniesta tersebut, Valverde pun mengaku bahwa suatu kehormatan bisa melatih Iniesta yang merupakan salah satu pemain hebat di dunia seperti dilansir FootballEspana, Senin (21/5/2018).

"Perlakuannya sebagai pesepak bola sangat menyentuh. Dia adalah pemain yang memiliki sihir khusus. Yang sulit untuk kita akan mudah untuknya dan ini adalah inti dari sepakbolanya. Ia membiarkan kita menikmati sepakbola di setiap dimensi," tukas mantan pelatih Valencia tersebut.

"Anda tidak akan tahu kapan untuk melepasnya (Iniesta). Saya ingin dia terus di sini meneruskan permainan. Lihatlah ketika dia duet dengan Messi. Mereka memiliki chemistry yang baik dan tinggal menunggu apakah meeka akan bisa mencetak gol di setiap pertandingan," tambah pria 54 tahun itu.

"Dan pada akhirnya disaat yang tepat para penggemar dapat mengucapkan selamat tinggal dan memberikan semua cinta mereka. Itu sangat menyentuh. Saya merasa terhormat telah melatih Iniesta seperti yang lain di hadapan saya. Dia merupakan pemain unik dan hanya satu di dunia,"tutupnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6109 seconds (0.1#10.140)