Preview Rusia vs Mesir: Tak Hanya Waspadai Mo Salah

Selasa, 19 Juni 2018 - 11:00 WIB
Preview Rusia vs Mesir: Tak Hanya Waspadai Mo Salah
Preview Rusia vs Mesir: Tak Hanya Waspadai Mo Salah
A A A
ST. PETERSBURG - Rusia akan menghadapi Mesir di matchday kedua babak penyisihan Grup A Piala Dunia 2018. Kedua tim ini punya modal berbeda dalam mengawali turnamen.

Mesir dibekap kekalahan 0-1 ketika melawan Uruguay di laga perdana. Sebaliknya, Rusia pesta gol 5-0 ke gawang Arab Saudi di pertandingan pembuka Piala Dunia 2018.

Pertandingan Rusia kontra Mesir sendiri akan berlangsung di Stadion Saint Petersburg, St Petersburg, Rabu (20/6/2018) dini hari WIB. Jika menang, Rusia akan membuka jalan lolos ke 16 Besar.

Meski begitu, Rusia tidak bisa menganggap enteng lawan kali ini. Sebab, pada pertandingan dini hari nanti Mesir diprediksi sudah bisa kembali diperkuat Mohamed Salah.

Pemain andalan Liverpool itu sebelumnya cuma duduk di bangku cadangan ketika negaranya dikalahkan Uruguay. Namun kali ini, pelatih Hector Cuper diprediksi bisa memainkan Salah karena cedera bahunya semakin membaik.

Dalam petikan wawancara bersama jurnalis KORAN SINDO/SINDOnews Hanna Farhana Fauzie di Moscow, pelatih Rusia -Stanislav Cherchesov- mengatakan timnya bukan cuma mewaspadai Salah. Menurutnya, dengan-atau-tanpa Salah, Rusia melihat Mesir sebagai kekuatan yang diperhitungkan di Grup A.

"Kami melihat Mesir satu tim yang hebat, karena Mesir bukan melulu Salah," kata Cherchesov setelah memenangkan laga pembuka Piala Dunia melawan Arab Saudi. (Baca juga: Start Sempurna Timnas Rusia di Piala Dunia 2018 )

Prakiraan Susunan Pemain

Rusia (4-2-3-1): Akinfeev – Zhirkov, Ignashevich, Kutepov, Fernandes – Zobnin, Gazinskiy – Samedov, Golovin, Cheryshev – Smolov

Mesir (4-3-3):
El Shenawy – Abdel-Shafy, Ali Gabr, Hegazi, Ahmed Fathy – Tarek Hamed, El Neny – Abdallah Said, Warda, Salah – Mohsen
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7812 seconds (0.1#10.140)