Radja Nainggolan Resmi Berkostum Inter, Selasa (26/6/2018) Ini

Selasa, 26 Juni 2018 - 16:09 WIB
Radja Nainggolan Resmi Berkostum Inter, Selasa (26/6/2018) Ini
Radja Nainggolan Resmi Berkostum Inter, Selasa (26/6/2018) Ini
A A A
MILAN - Direktur olahraga Inter Milan Piero Ausilio menegaskan Nerazzurri resmi mengikat Radja Nainggolan hari ini, Selasa (26/6/2018). Ausilio tak menampik Nainggolan merupakan pemain kunci dan menyebutnya sebagai 'pemain top'.

Nainggolan sudah melakukan tes medis, Senin (25/6/2018), dan berada di markas klub untuk menandatangani kontraknya. Namun, pengumuman resmi baru dapat dilakukan hari ini (Selasa). (Baca Juga: Hari Ini, Radja Nainggolan Jalani Tes Medis).

“Syarat-syarat telah dipenuhi untuk kesepakatan Radja Nainggolan. Kami akan berbicara dengan AS Roma besok (hari ini), tetapi untuk sekarang, kami senang," kata Ausilio kepada laman resmi klub (inter.it).

"Dia merupakan pemain penting dan selalu menentukan, terutama selama bertahun-tahun dengan AS Roma. Dia adalah pemain top. Semuanya resmi akan dilakukan besok (hari ini), dan kami akan mengatakan sesuatu lagi. Hari ini kami bertemu dengannya, serta (Pelatih Luciano) Spalletti. Kami mendiskusikan taktik terkait transfer, dan bukan pembaruan kontra Spalletti.”

Selain Radja, Ausilio juga bicara soal kemungkinan memboyong penyerang Girondins Bordeaux, Malcom. Pemain asal Brasil itu tampil 35 kali di Ligue 1 musim 2017/2018 dengan torehan 12 gol.

“Malcom? Ini situasi normal. Dia adalah pemain dari tim lain. Kami akan memantau situasi seperti yang kami lakukan dengan pemain lain."

“Sedangkan untuk Moussa Dembele, Anda (media) selalu muncul dengan banyak nama tetapi kami hanya butuh dua atau tiga tambahan pemain, tidak lebih dari itu. Jika kami mendengarkan Anda, kami sudah menandatangani 30 pemain."

Sedangkan untuk Ivan Perisic dan Marcelo Brozovic, Ausilio menegaskan keduanya tetap di Inter. Sedangkan kapten Mauro Icardi, yang memiliki klausul pembebasan 110 juta euro dalam kontraknya, Auslio menjelaskan Icardi juga akan menyelesaikan kontraknya di Inter.

“Dia memiliki kontrak tiga tahun, dan kami tidak pernah menyembunyikan bahwa ada kesempatan untuk duduk dan berpikir tentang membuat beberapa penyesuaian pada kontrak itu."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6660 seconds (0.1#10.140)