Ibra bantah tepuk tangan buat Ronaldo

Jum'at, 22 November 2013 - 15:17 WIB
Ibra bantah tepuk tangan buat Ronaldo
Ibra bantah tepuk tangan buat Ronaldo
A A A
Sindonews.com – Striker Swedia Zlatan Ibrahimovic membantah kalau dirinya memberikan tepuk tangan untuk memuji Cristiano Ronaldo yang mencetak hattrick di leg kedua play-off Piala Dunia 2014.

Hattrick Ronaldo membuat Portugal menang 4-2 dan sekaligus mengantarkan mereka lolos ke putaran final Piala Dunia 2014.

Dalam tayangan ulang terlihat Ibra memberikan tepuk tangan usai Ronaldo mencetak gol ketiga di laga tersebut. Namun Ibra membantah itu dilakukan untuk memuji Ronaldo.

”Apakah saya memberikan tepuk tangan untuk Ronaldo? Tidak, saya hanya mencoba menyemangati rekan setim. Saya bertepuk tangan untuk memotiasi mereka di beberapa menit terakhir,” ujar Ibra kepada La Gazzetta dello Sport, Jumat (22/11/2013).

“Kami sebelumnya juga pernah tertinggal. Penting untuk tidak menyerah di menit-menit akhir sebab ada hal yang tidak diharapkan selalu terjadi.”

Ibra justru kecewa dengan rekan-rekannya yang gagal mengawal Ronaldo dengan baik. “Dia memang pemain hebat dan kami memberikannya banyak ruang untuknya. Tidak ada yang sebagus dia dalam serangan balik, Pertandingan ini sekali lagi menunjukkan kualitas terbesar Ronaldo,” puji Ibra kepada Ronaldo.

Namun ketika ditanya apakah Ronaldo layak mendapatkan gelar pemain terbaik, Ibra menjawab,”Apakah dia pemain terbaik dunia? Saya hanya bisa katakana dia mencetak satu gol lebih banyak dari saya.”
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0213 seconds (0.1#10.140)