Blatter Beri Nilai Brazil Nyaris Sempurna

Selasa, 15 Juli 2014 - 13:39 WIB
Blatter Beri Nilai Brazil Nyaris Sempurna
Blatter Beri Nilai Brazil Nyaris Sempurna
A A A
RIO DE JANEIRO - Presiden FIFA, Sepp Blatter secara mengejutkan memberi nilai nyaris sempurna 9.25 dari 10 atas penyelenggaraan Brazil sebagai tuan rumah Piala Dunia 2014. Seperti diketahui sebelumnya Brazil kerap disebut sebagai penyelenggara terburuk sepanjang sejarah, bila melihat oersiapan mereka yang kacau balau.

Hanya jelang beberapa hari sebelum turnamen digelar, beberapa fasilitas belum rampung dikerjakan. Bahkan ketika turnamen digelar, sebuah jembatan penghubung ke stadion ambruk. Tapi FIFA menilai Brasil ternyata mampu menutupinya dengan baik sepanjang kompetisi dihelat. Hal itulah yang membuat FIFA selaku induk sepakbola dunia berani memberikan nilai tinggi pada Brasil.

"Kami telah melakukan penghitungan dengan menggunakan kimputer dan kemudian kami memberikan nilai 9,25 dari kemungkinan 10. Brazil sebagai penyelanggara sudah jauh meningkat dibanding Afrika Selatan," ucap Blatter seperti dilansir Sportsmole, Selasa (15/7).

Sebagai tuan rumah, timnas Brazil gagal memperlihatkan kinerja terbaik mereka usai digasak Jerman 7-1 di semifinal, tapi Piala Dunia kali ini terbilang produktif dengan mencatat 171 gol yang tercipta sepanjang turnamen. “Ini merupakan Piala Dunia kesepuluh saya dan yang kelima selama saya menjadi presiden. Hal yang membuat Piala Dunia ini menjadi sangat, sangat, sangat spesial adalah kualitas sepakbola dan sengitnya pertandingan,” tegas Blatter.

Sementara sebuah jejak pendapat di BBC olahraga menghasilkan hanya 39 persen pemilih yang percaya Brazil telah sukses menggelar Piala Dunia 2014 sebagai yang terbaik sepanjang sejarah.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6141 seconds (0.1#10.140)