Der Panzer Disambut Ribuan Pendukung

Selasa, 15 Juli 2014 - 20:16 WIB
Der Panzer Disambut Ribuan Pendukung
Der Panzer Disambut Ribuan Pendukung
A A A
BERLIN - Juara dunia 2014, Jerman telah kembali ke negaranya. Sambutan ribuan pendukung menyambut kedatangan Philipp Lahm Cs begitu mendarat di Bandara Tegel, Berlin, Selasa (15/7).

Pesawat tim mendarat pagi menjelang siang. Sebelum mendarat dengan pesawat Boeing 747 “Fanhansa”, mereka sempat berputar-putar di udara, tepat di atas angkasa Brandenburg Gate yang menjadi landmark Kota Berlin. Setibanya mendarat, bendera Jerman langsung berkibar dari ruang kokpit pilot.

Begitu pintu pesawat dibuka, Lahm menjadi anggota tim pertama yang keluar. Sembari membawa trofi piala dunia, Lahm diikuti Bastian Schweinsteiger yang membungkus dirinya dengan bendera Jerman.

“Kami masih diselimuti kegembiraan setelah merasakan menjadi juara dunia. Syukur kali ini kami yang mendapatkannya. Kami belum menyangka soal keberhasilan ini,"ujar Schweinsteiger kepada ARD.

Kedatangan pasukan Joachim Loew ini terlambat satu jam. Hal tersebut dikarenakan adanya delayed dari Rio de Janeiro karena adanya insiden truk yang ditabrak pesawat lain.

Setelah semua anggota tim turun dari pesawat, mereka pun langsung menuju pusat kota Berlin untuk berpesta dengan seluruh warga Jerman, dengan menggunakan truk terbuka yang dicat hitam dan bertuliskan tahun-tahun kemenangan Piala Dunia Jerman – 1954, 1974, 1990, 2014.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4747 seconds (0.1#10.140)